SonoraBangkaID - Antusiasme yang tinggi terhadap menu BTS Meal membuat beberapa gerai McDonald's di Jakarta terkena sanksi hingga ditutup karena dianggap membuat kerumunan.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Satpol PP memberi sanksi 32 gerai McDonald's yang ada di wilayah Jakarta terkait kerumunan yang ditimbulkan.
"Jadi karena ada kerumunan yang luar biasa maka Satpol PP mengambil tindakan langkah-langkah melakukan penyegelan dan (dibantu) TNI, Polri, Satgas dan ditutup sementara 1x24 jam," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (9/6/2021).
Riza memberikan daftar gerai McDonald's yang ditutup akibat kerumunan yang ditimbulkan. Total 32 gerai yang diberikan penindakan, terdapat 20 gerai ditutup sementara dan 12 gerai lainnya diberikan sanksi tertulis.
Berikut daftar sejumlah gerai McDonald's yang diberikan sanksi oleh Pemprov DKI Jakarta:
1. McDonald's Jalan Panjang Kelurahan Kebon jeruk (ditutup 1x24 jam)
2. McDonald's Green Garden Kebon Jeruk (ditutup 1x24 jam)
3. McDonald's Puri Kembangan (ditutup 1x24 jam)
4. McDonald's Jalan Citra 7 Blok B.02 No. 28-31, RT.6/RW.5, Tegal Alur, Kalideres (ditutup 1x24 jam)
5. McDonald's Jalan Taman Alfa Indah Kebon Jeruk (ditutup 1x24 jam)
6. McDonald's Jalan Palmerah Barat (ditutup 1x24 jam)
JAKARTA PUSAT
1. McDonald's Stasiun Gambir (ditutup 1x24 jam)
2. McDonald's Cideng (ditutup 1x24 jam)
3. McDonald's Kramat Raya (ditutup 1x24 jam)
4. McDonald's Raden Saleh (ditutup 1x24 jam)
5. McDonald's Pegangsaan (ditutup 1x24 jam)
6. McDonald's STC Senayan (ditutup 1x24 jam)
JAKARTA SELATAN
1. McDonald's Jalan Sultan Hasanudin Keluaran Melawai (teguran tertulis)
2. McDonald's Plaza 1 Pondok Indah (teguran tertulis)
3. McDonald's Cilandak Jalan Cilandak KKO (teguran tertulis)
4. McDonald's Mampang (teguran tertulis)
5. McDonald's Jalan Ragunan Raya, Kelurahan Jati Padang (teguran tertulis)
6. McDonald's Stasiun MRT Cipete Raya (teguran tertulis)
7. McDonald's Plaza Kalibata Pancoran (teguran tertulis)
8. McDonald's Gedung Plaza Central (teguran tertulis)
9. McDonald's Jalan Raya Pasar Minggu (teguran tertulis)