Ilustrasi pasangan
Ilustrasi pasangan ( shutterstock)

Waspada Ghosting, Berikut 5 Tanda Pasangan Inginkan Hubungan Serius !

12 Juni 2021 07:51 WIB

SonoraBangka.id - Istilah ghosting ramai diperbincangkan beberapa bulan belakangan ini.

Menurut laman Healthline, Senin (4/3/2019), ghosting adalah suatu kondisi ketika satu individu tiba-tiba menghilang dari kehidupan seseorang tanpa melakukan kontak sama sekali.

Biasanya, sebelum menghilang, kedua individu memiliki hubungan yang sangat dekat.

Atas alasan tertentu, salah satu individu melakukan ghosting untuk mengakhiri hubungan tersebut. Korban ghosting biasanya merasa sangat kecewa dan sedih.

Pasalnya, setiap orang tak bisa selamanya hanya bermain-main dalam urusan percintaan.

Fase yang lebih serius, misalnya pernikahan, menjadi tujuan bagi banyak orang dalam menjalin hubungan.

Sebaliknya, saat seseorang melakukan ghosting, berarti ia belum siap atau tidak ada keinginan untuk melangkah ke jenjang hubungan yang lebih serius.

Agar tak salah mengartikan, ada beberapa tanda bahwa pasangan ingin menjalin hubungan serius dengan Anda.

Berikut ulasannya.

1. Tidak lagi memikirkan diri sendiri

Sebuah hubungan membutuhkan peran kedua belah pihak agar berhasil.

Oleh sebab itu, saat menginginkan hubungan yang lebih serius, seseorang akan menyadari bahwa ia tidak lagi hanya memikirkan diri sendiri.

Ia akan semakin fokus pada tujuan bersama pasangan.

Bahkan, sebuah penelitian yang dilakukan oleh profesor bidang sosial dan psikologi di University of California Amerika Serikat William L Dunlop menemukan bahwa pada tahap tersebut, seseorang akan lebih sering menggunakan kata ganti atau pronomina “kita” dan "kami" daripada “aku”.

“Kata ganti itu digunakan untuk menggambarkan pengalaman romantis dan menunjukkan keterikatan atau komitmen,” kata Dunlop, seperti dikutip dari laman Psychology Today, Minggu (8/9/2019).

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm