SonoraBangka.id - Yogurt merupakan sajian yang mengandung sejumlah probiotik yang baik bagi tubuh.
Perlu diketahui bahwa yogurt adalah makanan sehat yang dapat mencegah kita mengonsumsi makanan tidak sehat.
Yogurt dikemas dengan berbagai jenis nutrisi dan temuan terbaru ini membuat kita punya alasan lebih untuk mengonsumsi probiotik ini untuk kesehatan.
Yogurt mengandung sejumlah gizi yang sangat baik untuk tubuh.
Bahkan dalam 1/3 cangkir yogurt ditemukan sejumlah nutrisi. Di antaranya, 180 mg kalsium, 240 mg kalium, 17 mg magnesium, dan vitamin khususnya vitamin B.
Tingginya jumlah bakteri baik dan ragi dalam fermentasi laktat membuat yogurt dapat membantu menjaga mikrobiota bakteri di usus dalam kondisi baik.
Hal ini membuat yogurt baik untuk pencernaan.
Tak cuma itu, sejumlah penelitian mengungkapkan bahwa yogurt bisa mengurangi risiko kanker paru-paru.
Serat memiliki kaitan dengan kanker paru-paru. Serat adalah sumber utama prebiotik, yakni makanan yang tidak tercerna yang mendorong pertumbuhan probiotik.
Sedangkan yogurt termasuk ke dalam kategori makanan probiotik.
Penelitian di JAMA Onkologi lantas mengumpulkan data 10 studi mengenai keterkaitan diet dan kanker paru-paru yang menyerang lebih dari 1,4 juta orang dewasa.