Måneskin & Iggy Pop - I Wanna Be Your Slave
Måneskin & Iggy Pop - I Wanna Be Your Slave ( HAI Online/Mohammad Farras Fauzi)

Band yang Viral di TikTok Gara-gara 'Beggin', Maneskin Cover 'I Wanna Be Your Slave' Bareng Iggy Pop

10 Agustus 2021 07:09 WIB

SonoraBangka.ID - 

Perjalanan karir musik yang luar biasa terus dilakukan oleh rombongan rocker asal Italia, Måneskin.

Vokalis Damiano David, gitaris Thomas Raggi, bassis Victoria De Angelis dan drummer Ethan Torchio, sebelumnya memenangkan Kontes Lagu Eurovision 2021 saat mewakili Italia dengan lagu ciptaan mereka, 'Zitti e Buoni'.

Setelah memenangkan Eurovision 2021 kemarin, lagu mereka 'I Wanna Be Your Slave' berhasil meroket dan menaiki papan atas tangga lagu di seluruh dunia.

Tentu kita juga nggak melupakan gubahan versi mereka untuk single yang dipopulerkan oleh The Four Seasons pada tahun 1967, 'Beggin'. Cover versi mereka untuk lagu ini telah digunakan oleh jutaan user di TikTok untuk konten mereka masing-masing. Amazing.

Perjalanan keren mereka di tahun ini belum selesai gitu aja. Kini, babak baru telah dimulai setelah mereka dikonfirmasi untuk bekerja sama dengan legenda punk ikonik, Iggy Pop, untuk menggubah ulang versi terbaru pada single hit ''I Wanna Be Your Slave'.

“Merupakan suatu kehormatan bahwa Iggy menyukai musik kami dan ingin bekerja bareng kami,” kata band ini dalam pernyataan yang dikutip via Loudwire.

"Iggy Pop tentu saja adalah seorang seniman besar yang begitu terbuka dan ramah. Kami semua tumbuh dengan mendengarkan musiknya dan dia menginspirasi kami untuk memulai sebuah band, masih sulit dipercaya bagi kami bahwa kami memiliki kesempatan untuk mengenalnya dan membuat musik bersama.”

Rilis pada 6 Agustus kemarin, lagu ini secara ajaib memunculkan vibe kuat dari Iggy Pop yang serba serampangan, namun sentuhan modern dari Måneskin memang nggak bisa dihindari, sehingga versi terbaru dari hit ini kami yakini bisa menjadi next season wonder ke depannya. (*)

SumberHAI Online
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm