idol group "BTS"
idol group "BTS" ( GRID.ID/Citra Widani)

Lagu BTS yang Menggambarkan Soal Perjuangan Ketujuh Member dan ARMY Melawan Haters

29 Agustus 2021 14:37 WIB

SonoraBangka.ID - Memiliki ketenaran yang meroket tajam, tak ayal jika BTS memiliki begitu banyak fans yang tersebar di seluruh penjuru dunia.

Seperti publik figur besar pada umumnya, BTS juga tak bisa lepas dari nyinyiran panas para haters.

Mereka pun membeberkan 1 lagu yang menggambarkan soal perjuangan BTS dan para ARMY melawan hujatan.

Mundur ke belakang di tahun 2015, 2016, dan 2017, RM selaku leader BTS mengatakan bahwa grupnya merasakan kesulitan yang begitu besar, begitu juga dengan ARMY.

Menanggapi hal tersebut, BTS dan ARMY melakukan tugasnya masing-masing.

ARMY berusaha untuk melindungi BTS dengan caranya sedangkan BTS berusaha untuk membuktikan kemampuan mereka kepada khalayak yang membenci.

"Di tahun 2015, 2016, 2017, itu adalah tahun yang sangat sulit untuk kita dan para fans karena ada banyak yang membenci kita."

"ARMY sekuat tenaga melindungi kita, dan kita mencoba mengasah kemampuan lebih keras lagi. Saat aku melihat ke 3 tahun itu, ternyata maknanya sangat berarti untukku," ucap RM, dikutip dari Youtube BANGTAN TV, Minggu (29/8/2021).

Mereka pun membeberkan lagu yang menggambarkan perjuangan tersebut.

Tentunya lagu itu adalah lagu lawas yang pernah dirilis BTS yang berjudul TWO! THREE!

Jimin pun menambahkan bahwa lirik dalam lagu tersebut sangat menenangkan.

Di sisi lain, Suga mengatakan bahwa TWO! THREE! adalah lagu yang terlihat seperti kode rahasia antara BTS dan ARMY.

Pasalnya, hanya ARMY lah yang mengetahui bagaimana perjuangan BTS melewati masa-masa sulit hingga mencapai kesuksesan seperti sekarang.

Kita seharusnya melindungi mereka, tetapi ARMY justru menanggung kesulitan tersebut bersama kami."

"Aku bisa mengatakan bahwa lagu ini seperti kode rahasia antara kita dan ARMY," papar Suga.

 

https://www.grid.id/read/042862754/belum-banyak-yang-tahu-ternyata-ini-lagu-bts-yang-menggambarkan-soal-perjuangan-ketujuh-member-dan-army-melawan-haters?page=3

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm