Jin BTS
Jin BTS ( GRID.ID/Rizqy Rhama Zuniar)

Karena Terlalu Tampan, Jin BTS Dijadikan Inspirasi oleh 2 Penulis Komik Terkenal

5 September 2021 18:32 WIB

SonoraBangka.ID - Jin BTS memang dikenal sebagai idol K-Pop yang memiliki wajah tampan nan rupawan.

Tak heran Jin BTS begitu digandrungi oleh banyak penggemar.

Bahkan beberapa penulis komik pun tampaknya juga mengidolakan Jin BTS lantaran visualnya.

Pasalnya, parasnya yang begitu tampan kerap disebut penggemar bak anak laki-laki anime yang ada di kehidupan nyata.

Hal itu terbukti dari beberapa karakter komik yang terinspirasi dari wajah idol bernama asli Kim Seok Jin tersebut.

Melansir dari Allkpop.com, baru-baru ini seorang penggemar BTS memberikan pendapatnya yang menyebut Jin terlihat seperti karakter anime dalam kehidupan nyata.

Apalagi, Jin BTS dijuluki penggemar sebagai "Manjitnam", yang berarti seorang pria yang keluar dari komik manga.

Pasalnya, parasnya yang begitu tampan kerap disebut penggemar bak anak laki-laki anime yang ada di kehidupan nyata.

Yaongyi diketahui menggunakan Jin BTS sebagai inspirasinya dalam 2 karakter utama webtoon karyanya.

Yaongyi bahkan kerap mengunggah gambar referensi Jin beberapa kali di akun Instagram miliknya.

Penggemar bahkan kerap menemukan kesamaan antara Jin dan karakter Suho, mulai dari pakaian hingga pose mereka yang identik.

Selain itu, penulis komik terkenal Won Soo Yeon juga diketahui menggunakan Jin BTS untuk karya seninya yang diunggah di Facebook.

Jin memang dikenal memiliki wajah kecil berbentuk V, mata bulat besar, bibir merah muda, serta pipi kemerahan.

Maka tak heran jika Jin kerap disebut layaknya karakter dalam komik yang keluar ke dunia nyata hingga dijadikan sumber inspirasi para komikus.

https://www.grid.id/read/042874730/kelewat-tampan-sampai-dijuluki-pria-yang-keluar-dari-manga-jin-bts-sampai-dijadikan-inspirasi-oleh-2-penulis-komik-terkenal-ini?page=2

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm