Proses pencarian Sat Pol air Polres Bangka Barat di perairan Karang Ular.
Proses pencarian Sat Pol air Polres Bangka Barat di perairan Karang Ular. ( (Ist/Sat Polair Polres Bangka Barat))

Satu Orang Hilang Akibat Tabrakan Kapal Nelayan dan Tug Boat di Karang Ular Selat Bangka

2 Oktober 2021 12:40 WIB

SONORABANGKA.ID -  Dikabarkan jika kapal nelayan dengan tiga orang penumpang mengalami insiden setelah bertabrakan dengan kapal Tug Boat Lintas Gemilang di sekitar perairan Karang Ular Selat Bangka pada Jumat (01/10/2021) kemarin. 

Akibat peristiwa tersebut penumpang kapal nelayan yakni Ronald (18) dinyatakan hilang, sementara dua diantaranya Adi (40) dan damsik (30) berhasil di selamatkan. 

Kasat Polair Polres Bangka Barat, AKP Candra Wijaya saat dikonfirmasi mengatakan, kejadian terjadi sekitar pukul 14.30 Wib ketika Polairud mendapat Informasi ada kapal Tug Boat yang menarik tongkang bertabrakan dengan perahu nelayan dan menyebabkan Perahu nelayan karam.

"Laka Laut yang terjadi di perairan Karang Ular pada Posisi Kordinat 01° 53' 052" S 104° 57' 353" E antara TB. Lintas Gemilang 2003 dengan Perahu Nelayan Camar Laut GT 5," kata AKP Candra Wijaya, Sabtu (02/10/2021). 

Selain itu Sat Pol Air Polres Bangka Barat, telah melakukan pencarian hingga pukul 18.00 lalu. Namun hingga kini belum ada informasi, ditemukan korban hingga saat ini.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Tabrakan Kapal Nelayan dan Tug Boat, Satu Orang Hilang di Karang Ular Selat Bangka, https://bangka.tribunnews.com/2021/10/02/tabrakan-kapal-nelayan-dengan-tugh-boat-satu-orang-hilang-di-perairan-karang-ular-selat-bangka.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm