6. Kondisi yang lebih serius
Tanda putih juga bisa menjadi tanda kondisi yang lebih serius, seperti penyakit autoimun, penyakit jantung, atau gagal ginjal.
Jika kita hanya mengalami bintik-bintik putih dengan gejala serius lainnya, artinya kita harus segera dievaluasi. Gejala-gejala ini termasuk sesak napas, nyeri dada, jantung berdebar, dan pergelangan kaki bengkak.
Sunitha Posina, MD, seorang internis di New York City memperingatkan untuk menperhatikan kondisi kuku lain yang menyertai bintik-bintik putih.
“Kerapuhan kuku, perubahan warna, tonjolan, dan lekukan mungkin menunjukkan perubahan yang lebih sistemik yang perlu dievaluasi secara menyeluruh,” katanya.
Sebuah studi yang diterbitkan pada tahun 2016 di Indian Journal of Dermatology mencantumkan banyak kemungkinan penyakit yang terkait dengan leukonychia.
Di antaranya: HIV, sirosis hati, penyakit Kawasaki (penyakit yang menyebabkan peradangan pada pembuluh darah), keracunan arsenik atau timbal, gagal ginjal, dan gagal hati.
7. Efek samping obat
Bintik-bintik putih pada kuku juga bisa menjadi salah satu efek samping dari konsumsi obat-obatan tertentu, seperti beberapa obat kemoterapi.
Selain itu, ada juga beberapa antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi kulit dan infeksi bakteri lainnya.