Di negara Jepang, bunga sakura memiliki nama yang berbeda-beda, lo.
Penamaan bunga ini dilihat dari jumlah kelopak bunganya.
Bunga dengan kelopak berjumlah lima atau di bawah lima akan disebut dengan naman hitoe.
Sedangkan bunga dengan jumlah kelopak lebih dari lima memiliki nama hanyae.
Dan bunga yang memiliki kelopak lebih dari 10 akan disebut dengan yae.
4. Bisa Dimakan
Teman-teman pasti sudah tahu, kalau ada beragam jenis bunga yang bisa dimakan.
Salah satu dari bunga-bunga itu, adalah bunga sakura.
Bahkan bukan hanya bunga, tapi daun dari tanaman ini bisa dimakan juga.
Di Jepang mengonsumsi bunga dan daun tanaman sakura adalah hal yang biasa.