Kolase Epik HIgh dan RM BTS
Kolase Epik HIgh dan RM BTS ( GRID.ID/Citra)

Respon Tablo Soal Kemampuan Rap RM BTS yang Sering Nyanyikan Lagu Epik High

20 Oktober 2021 08:34 WIB

SonoraBangka.ID - Kita semua sepakat bahwa RM BTS memiliki kemampuan Rap yang sangat mumpuni.

RM BTS pun seringkali terlihat sedang menyanyikan lagu-lagu rap milik grup Epik High.

Beberapa waktu lalu, akun Twitter resmi BTS @bts_twt juga mengunggah tangkap layar karya Epik High yang terbaru berjudul 'Rain Song'.

Hal ini menandakan bahwa RM BTS memang benar-benar menyukai karya dari sang sunbae. 

Tak sampai di situ, baru-baru ini RM bersama V dan J-Hope terpergok sedang menyanyikan lagu hits Epik High 'Fly' di acara BTS In The Soop season 2.

Ketiga pria tersebut terlihat sangat menikmati alunan musik sambil menggerakan tubuhnya.

Para ARMY pun tak ingin melewatkan momen tersebut tanpa menginformasikan kepada Epik High.

 

Salah seorang penggemar bahkan menandai akun Twitter milik Tablo dan memintanya untuk merespon video tersebut.

"@blobyblo, kamu sudah lihat ini belum?" tulis @ilsan_reflect.

Tak lama kemudian Tablo langsung merespon video tersebut dan terlihat kagum dengan kemampuan RM.

Ternyata tak hanya RM, masing-masing anggota BTS memiliki kenangan manis bersama Epik High terlebih lagi saat mereka masih trainee.

Tablo mengatakan bahwa ketujuh member BTS seringkali mendengarkan lagu-lagunya ketika masih belum sebesar sekarang.

"Mereka memberitahu kami bahwa mereka mendengarkan lagu kami 'Fly' saat sedang bermimpi menjadi idola."

"Setiap kali kami melihat mereka menerima penghargaan dari seluruh dunia, kami berpikir, 'Untung kami membuat 'Fly.' imbuh Tablo, dikutip dari Koreaboo.com, Minggu (17/10/2021).

 

https://www.grid.id/read/042946967/sering-nyanyikan-lagu-epik-high-begini-respon-tablo-soal-kemampuan-rap-rm-bts?page=all

SumberGrid.ID
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm