Film ini menceritakan kisah Eloise, seorang mahasiswa baru yang baru saja tiba di London dari desa untuk mengejar cita-citanya menjadi fashion designer. Eloise sendiri merupakan orang terobsesi dengan suasana London tahun 60-an dengan segala kejayaannya.
Baru saja tiba di asrama putri di London, Eloise seketika langsung dibully oleh teman sekamarnya bernama Jocasta (Synnove Karlsen) dan teman-temannya.
Eloise yang nggak tahan dengan kehidupan di asrama, kemudian memutuskan untuk pindah. Ia pun menyewa kamar di atas sebuah rumah tua milik Ms Collins (Diana Rigg).
Menemukan kenyamanan tinggal di kamar itu, Eloise yang merupakan seorang indigo, kemudian bermimpi kembali ke kehidupan tahun 1960-an.
Seketika Eloise melihat kehidupan Sandie (Anya Taylor-Joy), seorang bintang muda tahun 1960-an berada di Café De Paris.
Sandie berkeinginan untuk menjadi seorang penyanyi. Impian Sandie itu tampaknya bisa menjadi kenyataan saat dia bertemu dengan Jack (Matt Smith) yang berprofesi sebagai seorang manajer. Ia yakin Jack bisa membantunya melancarkan kariernya.
Melihat kehidupan Sandie yang penuh dengan kesenangan itu, membuat Eloise terobsesi dengannya. Ia membayangkan Sandie sebagai panutannya di dunia masa kini. Tetapi, seketika hidup Sandie yang awalnya penuh dengan kesenangan berubah menjadi dunia yang gelap dan membuat Eloise membenci sosok Sandie.
Meski begitu, kehidupan Sandie di tahun 60-an yang penuh dengan kegelapan itu perlahan terus membayangi kehidupan Eloise. Perlahan kejadian aneh mulai terjadi dan Eloise meyakini kalo Sandie sedang dalam bahaya. Bisakah Eloise memecahkan misteri berusia puluhan tahun itu?
Baca Juga: Sutradara Halloween Ungkap 5 Film Horror Favoritnya, The Exorcist Pasti!
Review