Ilustrasi
Ilustrasi ( ist)

Hari HIV/AIDS Sedunia, 3 Tahun Terakhir, Kasus HIV/AIDS di Babel Menurun

2 Desember 2021 07:07 WIB

SONORABANGKA.ID - Setiap tanggal 01 Desember diperingati Hari HIV/AIDS Sedunia (HAS). Tahun ini HAS dirayakan dengan bertemakan akhiri ketidaksetaraan, akhiri AIDS. 

WHO menyerukan agar para pemimpin global dan warga dunia untuk bersatu menghadapi ketidaksetaraan yang mendorong untuk menjangkau orang-orang yanh masih belum menerima layanan pengobatan HIV/AIDS.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan  Bangka Belitung, jumlah penderita HIV/AIDS mengalami penurunan tiga tahun terakhir ini.

Pada 2019 penderita HIV/AIDS di Babel berjumlah 250 orang, 2020 berjumlah 221 orang dan 2021 hingga September 2021 berjumlah 121 orang.

Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Provinsi Bangka Belitung, Evalusi, menyebutkan dalam memperingari Hari AIDS Sedunia (HAS) diperuntukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar lebih memahami secara benar apa itu HIV/AIDS.

Evalusi menambahkan, kini percepatan pencapaian three zero menjadi keharusan pemerintah dan stakeholder terkait dalam pelaksanaan program penanggulangan HIV-AIDS yang meliputi, zero infeksi baru, zero kematian, zero stigma dan diskriminasi menuju Indonesia bebas AIDS di tahun 2030.

"Pada peringatan Hari AIDS Sedunia (HAS)  ini, semoga dapat mempercepat pencapaian  three zero tersebut, itu yang kita harapkan. Sementara untuk kegiatan dalam peringatan HAS kali ini,  tidak ada peringatan secara besar seperti tahun sebelumnya, karena pandemi belum berakhir. Hal ini untuk  mencegah penularan Covid-19 yang masih belum berakhir," ucap Evalusi kepada Bangkapos.com, Rabu (1/12/2021).

Sementara itu, selama pandemi Covid-19 yang telah berjalan dua tahun, Evalusi mengatakan setiap layanan yang ada terus memberikan pelayanan kepada pasien  HIV/AIDS termasuk pengobatan dan deteksi dini. 

"Saya berharap pada momentum peringatan hari AIDS sedunia ini para pasien tetap terus bersemangat menjalankan pengobatan secara rutin dan teratur agar virus dapat tersupresi dan tentunya untuk dapat meningkatkan kualitas hidup dan  pasien dapat produktif," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Peringatan Hari HIV/AIDS Sedunia, 3 Tahun Terakhir Jumlah Kasus HIV/AIDS di Bangka Belitung Menurun, https://bangka.tribunnews.com/2021/12/01/peringatan-hari-hivaids-sedunia-3-tahun-terakhir-jumlah-kasus-hivaids-di-bangka-belitung-menurun.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm