Buah delima
Buah delima ( Shutterstock)

Diyakini Membawa Keberuntungan, Ini 6 Makanan Sehat Khas Tahun Baru

5 Januari 2022 19:47 WIB

Black-Eyed Peas

Black-eyed peas merupakan makanan yang dianggap membawa keberuntungan dalam budaya Afrika, negara-negara di bagian Selatan, dan bangsa Yahudi.

Kacang ini juga serbaguna, sehingga kamu bisa menikmatinya dengan banyak cara.

Selain dimakan langsung, black eyed peas bisa menjadi bahan untuk Hoppin' John (semacam rebusan), Texas caviar (semacam side dish berisi black eyed peas, paprika, dan tomat), atau taco dengan black-eyed peas.

Buah bundar

Ya, semua jenis buah bundar, mulai dari jeruk hingga plum, pear, dan apel, kerap dianggap sebagai makanan yang membawa keberuntungan.

Pasalnya, buah-buahan ini memiliki bentuk yang mirip dengan koin bundar.

Nah, agar tidak bosan memakannya begitu saja, kamu bisa menyulap buah-buahan ini menjadi beberapa menu lezat, seperti acar plum, watercress salad dengan pear, dan kubis mini panggang yang dipadukan dengan jeruk dan daging.

Kacang lentil

Kacang-kacangan bulat ini telah dianggap membawa keberuntungan sejak zaman Romawi karena kemiripannya dengan koin kecil yang digunakan di Roma kuno.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm