SonoraBangka.id - Salah satu cara untuk menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh adalah dengan mandi.
Tidak hanya membuat tubuh jadi wangi, mandi juga bisa membantu menyehatkan pikiran, lo.
Meskipun sebagian orang senang mandi dengan air dingin, namun perlu diketahui jika mandi dengan air hangat punya segudang manfaat bagi tubuh.
Seringkali dihiraukan, tenyata mandi dengan air hangat dapat memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan lo, Sahabat NOVA.
Berikut penjelasannya.
1. Membuat tubuh menjadi lebih rileks
Aktivitas seharian bisa memicu otot kaku dan stress.
Segudang aktivitas yang kita lakukan seringkali membuat otot menjadi kaku dan tegang, mandi dengan air hangat otot akan lebih lebih rileks.
Air hangat ampuh mengendurkan otot-otot yang tegang dan kaku.
Maka bukan hal yang mengherankan jika setelah mandi air hangat tubuh menjadi lebih nyaman dan rileks.
2. Mengurangi Stress
Saat stress usahakan menikmati waktu mandi air hangat dengan maksimal.
Nikmatilah waktu kita ketika mandi dengan air hangat dan usahakan jangan terburu-buru.
Aturlah suhu air hangat ideal di kisaran 41-45 derajat lalu biarkan beberapa waktu tubuh rileks di bawah guyuran air hangat.
Hal ini akan membantu memberikan efek tenang pada tubuh.
Selain itu, air hangat dapat merangsang otak untuk memproduksi hormon oksitosin yang dapat membuat senang dan positif.
3. Mengurangi paparan buruk polusi terhadap kulit.
Temperatur tinggi pada air hangat mampu menghilangkan sel kulit mati dan mengurangi dampak buruk polusi terhadap kulit kita.
Ya, di tengah padatnya kota metropolitan Jakarta, seringkali kulit terpapar polusi buruk kendaraan.