DJ Una diabadikan usai mengisi acara sebuah program televisi di kawasan Taman Mini Indonesia (TMII), Jakarta Timur, Sabtu (16/1/2016) malam.
DJ Una diabadikan usai mengisi acara sebuah program televisi di kawasan Taman Mini Indonesia (TMII), Jakarta Timur, Sabtu (16/1/2016) malam. ( (KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG PANGERANG))

DJ Una Bantah Jadi Brand Ambassador dan Afiliator DNA Pro, Justru Jadi Korban

14 April 2022 09:38 WIB

SONORABANGKA.ID - Nama disjoki Putri Una Astari Thamrin atau yang sering disapa DJ Una mendadak ramai diperbincangkan. DJ Una disebut-sebut sebagai brand ambassador sekaligus afiliator robot trading DNA Pro yang sedang bermasalah.

Namun DJ Una bersama kuasa hukumnya, Yafet Rissy, mengatakan terkait permasalahan tersebut. Bahkan DJ Una mengaku hanya korban dari DNA Pro Akademi.

Kompas.com sudah merangkum beberapa hal yang disampaikan DJ Una dan kuasa hukumnya sebagai berikut:

1. Bantah jadi brand ambassador dan afiliator

DJ Una yang didampingi kuasa hukumnya, Yafet Rissy, membantah jika keterlibatannya sebagai brand ambassador dan afiliator DNA Pro Akademi.

“Terkait dengan persoalan ilegal robot trading dari PT DNA Pro Akademi ini, Mbak Putri Una bukan merupakan BA (brand ambassador) PT DNA Pro,” ucap Yafet di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022). “Lalu Putri Una juga bukan affiliator dari DNA Pro Akademi,” lanjut Yafet.

Menurut keterangan Yafet yang didapat dari kliennya, DJ Una awalnya hanya sebagai pengisi acara dalam gathering yang dibuat oleh DNA Pro. Namun saat itu acara tersebut batal, pihak DNA Pro yaitu Hoki Irjana mengatur ulang pertemuan dengan DJ Una.

“Jadi dia (Hoki Irjana) inilah yang mengenalkan DNA Pro Akademi ke Una. Sekaligus menawarkan Putri Una untuk ikut dalam aktivitas trading yang dilakukan DNA Pro Akademi,” ujar Yafet.

2. Jadi korban

Termakan bujuk rayu dari Hoki Irjana yang diketahui sebagai Top Leader DNA Pro, akhirnya DJ Una sempat menginvestasikan uangnya.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm