Patrick Stewart
Patrick Stewart ( KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi)

Patrick Stewart Sempat Ragu Saat Ditawari Main Doctor Strange in the Multiverse of Madness

9 Mei 2022 07:34 WIB

SonoraBangka.ID - Aktor peran Patrick Stewart sempat ragu saat ditawari bermain di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Stewart kembali memerankan tokoh Professor Charles Xavier dari semesta X-Men di dalam sekuel Doctor Strange.

"Seperti halnya seperti Star Trek: Picard, saya sendiri merasa sedikit ragu awalnya," kata Stewart dilansir Variety, Minggu (8/5/2022).

Patric Stewart terakhir kali memerankan Professor X pada film Logan di tahun 2017.

Karakternya sudah diceritakan mati di pangkuan Logan di film tersebut.

Stewart total memerankan Professor X selama 17 tahun dalam waralaba X-Men, sebelum 20th Century Fox diakuisisi Disney.

Saat ditanya kemungkinan untuk kembali memerankan Professor X di film lainnya, Patrick Stewart memberikan jawabannya.

"Charles Xavier? Ya, mungkin saja. Anda tahu, seluruh seri komik X-Men sangat besar, sangat luas, mungkin ada peluang dia kembali. Kita lihat saja nanti," ucapnya.

Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness saat ini sedang tayang di bioskop.

Film garapan sutradara Sam Raimi ini menampilkan kekacauan multiverse yang disebabkan oleh Strange di film Spider-Man: No Way Home.

 
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
 
 

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm