Di aspek software, keduanya menjalankan sistem operasi Android 12 dan dilapisi antarmuka MIUI 13.
Fitur lain yang dibawa keduanya meliputi USB Type-C, NFC, pemindai sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power (side-mounted fingerprint scanner), Bluetooth 5.2, WiFi 6, dual speaker.
Sebagai model tertinggi, Poco F4 GT juga dibekali fitur tambahan lainnya, seperti sistem pendingin LiquidCool Technology 3.0, CyberEngine super wideband X-axis linear motor, serta tombol khusus L1+R1 untuk bermain game.
Di Indonesia, Poco F4 GT ditawarkan dalam pilihan warna Stealth Black, Knight Silver, Cyber Yellow. Ponsel ini hanya tersedia dalam satu varian memori, yaitu RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB.
Sedangkan, Poco F4 tersedia dalam pilihan Moonlight Silver, Night Black, dan Nebula Green. Untuk memori, ada dua varian yang ditawarkan, yaitu 6/128 GB dan 8/256 GB.
Keduanya akan dijual secara perdana pada 7 Juli mendatang, baik secara offline maupun online.
Berikut harga Poco F4 dan Poco F4 GT di Indonesia:
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Poco F4 dan F4 GT Resmi di Indonesia, Beda Chipset Harga Terpaut Rp 3 Jutaan", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2022/07/01/09350067/poco-f4-dan-f4-gt-resmi-di-indonesia-beda-chipset-harga-terpaut-rp-3-jutaan?page=all#page2.