Sepatu Ardiles
Sepatu Ardiles ( https://ardiles.co.id/)

Inilah Rekomendasi Merek Sepatu Produk Lokal Terbaik

6 Juli 2022 15:16 WIB

SONORABANGKA.ID - Dalam memilih produk alas kaki, Anda tidak boleh sembarangan memilihnya. Sebab, kualitas dari sebuah produk akan mempengaruhi kenyamanan Anda dalam memakainya.

Pilihlah brand yang sudah dikenal memiliki kualitas bagus. Salah satu rekomendasi brand produk alas kaki yang bisa Anda jadikan pilihan adalah Ardiles.

Nama perusahaan ini mungkin sudah tidak asing lagi bagi Anda. Sejak dulu, Ardiles sudah menemani masyarakat Indonesia dalam urusan alas kaki.

Pada awal abad ke-20, Ardiles terkenal karena banyak digunakan oleh anak sekolah. Banyak model sepatu sekolah yang berkualitas baik, tetapi memiliki harga terjangkau yang dikeluarkan oleh Ardiles.

Seiring berkembangnya waktu, perusahaan ini terus mengeluarkan inovasi pada produk-produknya.

Tidak hanya digunakan oleh anak sekolah saja, berbagai produk Ardiles sudah dikeluarkan yang dan diperuntukan untuk berbagai kalangan.

Brand yang sudah memiliki official store di e commerce seperti Blibli ini semakin mendapatkan perhatian dari masyarakat.

Lantas, bagaimana sebenarnya awal mulai perusahaan ini berdiri?

Profil Ardiles

Ardiles adalah perusahaan yang didirikan oleh PT. Wangta Agung pada tahun 1950 silam. Awal mula didirikannya perusahaan ini tepatnya berada di Surabaya, Jawa timur.

Serupa dengan bisnis pada umumnya, keberhasilan yang diterima Ardiles ini terjadi bukan tanpa hambatan.

Diketahui bahwa mulanya perusahaan ini harus menghadapi beberapa masalah. Seperti overstock produk, tidak adanya brand identity, sampai distribusi yang dilakukan tiding cukup.

Akan tetapi, semua hambatan tersebut dijadikan batu loncatan Ardiles. Sampai Ardiles menjadi maju seperti sekarang.

Hingga saat ini, Ardiles sudah berdiri sekitar 71 tahun lamanya. Perusahaan ini sudah memiliki generasi keempat sejak awal pendiriannya.

Pendiri atau generasi pertama Ardiles adalah Alm. Henry Wijaya. Ketika sampai di Indonesia, ia mulai mendirikan bisnis unit toko yang memiliki nama Toko Victory.

Seiring berjalannya waktu, generasi penerusnya atau generasi kedua memulai bisnis unit pabrik sepatu. Itulah yang mengarahkan terciptanya perusahaan Ardiles pada tahun 1950.

Kesuksesan Ardiles juga didasari pada motivasinya yang kuat. Berkat motivasi yang kuat, Ardiles dapat lebih optimis untuk berjalan kembali. Salah satu motivasi utama yang dipegang perusahaan ini adalah keinginannya dalam menyediakan produk alas kaki dengan kualitas tinggi. Produk tersebut ingin didistribusikan untuk semua orang Indonesia. Tidak sampai disitu, Ardiles juga memiliki misi menjadi brand lokal yang go international.

Target Konsumen Ardiles

Selain kegigihan dan motivasi yang kuat, keberhasilan dari sebuah perusahaan tentu karena para pelanggannya.

Para konsumen memiliki peran yang penting untuk keberhasilan sebuah brand.

Tanpa adanya konsumen, maka suatu brand tidak akan dapat berkembang, bahkan bertahan.

Teori inilah yang juga diterapkan oleh Ardiles. Perusahaan ini selalu mengutamakan kualitas pada setiap produknya.

Hal itu dilakukan agar konsumennya selalu puas. Oleh karena itu, Ardiles selalu melihat bagaimana kebutuhan masyarakat.

Mengingat bahwa setiap masyarakat mempunyai kebutuhan masing-masing dan berbeda.

Ini adalah salah satu alasan dari brand Ardiles yang menyediakan berbagai produk. Produk alas kaki yang disediakan sengaja dibuat supaya konsumen dapat menikmatinya.

Ardiles juga memperluas pasarnya sehingga produknya dapat digunakan oleh siapa saja dan dari kalangan mana saja. Baik dari segi usia, jenis kelamin, fungsi sepatu, dan lain sebagainya.

Apa Saja Produk Ardiles

Bagi Anda yang termasuk penggemar brand ini, pastinya Anda sudah tahu bahwa Ardiles adalah brand yang memiliki berbagai jenis produk sepatu. Mulai dari performance, lifestyle, dan sandal-sandal.

Di dalam beragam produk tersebut, Ardiles selalu menerapkan 5 hal. Di antaranya adalah Anti selip, Kuat dan Awet, Desain Trendy, Harga OK, dan Banyak Pilihan. Berbagai sila tersebut diciptakan dari hasil focus group discussion atau FGD yang sudah dilakukan.

Berbagai produk berkelas hadir dari Ardiles. Supaya suatu bisnis semakin dikenal dan berkembang di masyarakat, para pendiri dan tim dibaliknya harus selalu memutar otak dalam menerapkan strategi pemasaran. Untuk mencapai perkembangan yangs ecara terus menerus, Ardiles senantiasa berkomitmen untuk membuat produk yang selalu berkelas.

Sehingga diharapkan identitas dari Ardiles ini dapat semakin meningkat. Selain itu, brand dari Ardiles juga dapat melakukan kolaborasi dengan berbagai merk lainnya.

Di Mana Dapat Menemukan Produk Ardiles?

Segala strategi pemasaran diterapkan dalam perusahaan ini. Mulai dari penjualan di toko-toko langsung di swalayan, sampai mengikuti zaman, yaitu membuka toko online di berbagai platform perbelanjaan online.

Mengingat perkembangan zaman yang serba digital, masyarakat lebih sering membeli produk secara online.

Oleh karena itu, Ardiles juga ikut bergabung di e commerce untuk memasarkan produk-produk mereka. Tak jarang pula Ardiles mengeluarkan banyak promosi untuk menarik konsumen.

Meskipun begitu, tetapi kualitas dari produk yang dijual tetap di nomor satukan. Untuk mendapatkan berbagai produk alas kaki Ardiles, Anda dapat mengunjungi situs e commerce yang resmi seperti Blibli.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm