SonoraBangka.id - Ada resep arem-arem tidak mudah basi yang bisa kamu ikuti untuk membuat bekal makan siang di kantor. Cara membuat arem-arem agar tahan lama adalah kukus selama satu jam atau sampai tanak sempurna. Selain itu, jangan isi arem-arem dengan sayuran agar tidak cepat rusak. Arem-arem isi sayuran hanya bisa bertahan selama satu hari. Masak arem-arem sehari sebelum dibawa menjadi bekal, malam harinya kukus hingga matang agar pagi hari bisa dibawa.
Selengkapnya, simak resep arem-arem tidak mudah basi dari buku "74 Resep Favorit Kursus NCC (Natural Cooking Club)" (2016) oleh Fatmah Bahalwan terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. Pada resep arem-arem ini menggunakan isian dari sambal tempe yang membuatnya makin enak.
Resep arem-arem tidak mudah basi
500 gram beras pulen
1.200 ml santan
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
3 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
Daun pisang secukupnya