SonoraBangka.id - Cenil biasanya diberi pewarna warna-warni seperti hijau, merah jambu, ungu, atau coklat. Cenil memiliki tekstur kenyal dan rasa manis gurih dari gula serta parutan kepala, cocok sebagai teman minum teh atau kopi. Kue cenil sendiri merupakan makanan yang terbuat dari pati singkong atau tepung kanji, kemudian dibentuk bulat atau memanjang dan diberi parutan kelapa serta gula pasir. Simak resep kue cenil dari tepung kanji berikut ini, dikutip dari buku "CAMILAN MANIS NUSANTARA" (2016) karya Tim Dapur Esensi terbitan Penerbit Erlangga.
Resep kue cenil dari tepung kanji
250 gram tepung kanji (tapioka)
100 ml air Pewarna makanan pasta merah, hijau, coklat, (opsional)
125 gram kelapa setengah tua, parut memanjang
50 gram gula pasir (atau lebih, sesuai selera)
Cara membuat kue cenil dari tepung kanji:
1. Didihkan 100 mililiter air. Encerkan satu sendok makan tepung kanji dengan sedikit air kurang lebih dua sendok makan. Masukkan ke dalam air mendidih, sambil diaduk rata hingga mengental.
2. Masukkan sisa tepung kanji sedikit demi sedikit, sambil terus diaduk. Matikan api. Uleni adonan sampai kalis. Bagi adonan menjadi tiga bagian.
3. Tambahkan masing-masing adonan dengan pewarna. Uleni sampai rata. Pilih adonan memanjang lalu potong-potong sepanjang tiga sentimeter.
4. Rebus cenil dalam air mendidih hingga terapung, angkat lalu gulingkan dalam kelapa parut yang telah dikukus.
5. Sajikan dengan taburan gula pasir.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Kue Cenil dari Tepung Kanji dengan Kelapa Parut Segar", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/08/14/210600575/resep-kue-cenil-dari-tepung-kanji-dengan-kelapa-parut-segar.