SonoraBangka.id - Vietnam punya sajian sup ikan yang terkenal, namanya canh chua atau disebut juga dengan sup ikan asam pedas. Sesuai dengan namanya, sajian ini memiliki cita rasa asam dan pedas yang diperoleh dari perpaduan larutan asam dan irisan cabai. Canh chua biasanya disantap selagi hangat bersama nasi putih. Isiannya dapat berupa kondimen asam seperti nanas, belimbing, atau tomat. Seperti makanan khas Vietnam pada umumnya, canh chua juga menggunakan tambahan sayur, seperti taoge segar. Coba sajikan sup ikan asam pedas khas Vietnam sebagai variasi lauk makan siang di rumah. Resepnya dapat dilihat di buku "Seri Hidangan Mancanegara Vietnam" (2015) karya Tabularasa terbitan Penerbit Erlangga berikut.
Resep sup ikan asam pedas
Bahan sup ikan asam pedas:
400 gram ikan kakap filet
300 gram buah nanas kupas
3 buah tomat (buang bijinya dan belah 6)
3 batang serai (ambil bagian putih dan iris halus)
1,5 sendok makan minyak goreng
1,5 sendok makan bawang putih cincang
1800 mililiter air kaldu ikan (rebusan kepala dan tulang ikan kakap)
3 sendok makan larutan asam jawa
3 sendok makan kecap ikan
2 sendok teh gula pasir
Setengah sendok teh garam
Setengah sendok teh saus cabai-bawang kemasan
3 sendok makan daun bawang iris
3 sendok makan daun ketumbar iris
75 gram taoge tanpa akar
10 helai daun kemangi
Cara membuat sup ikan asam pedas:
1. Potong filet ikan kakap dan buah nanas menjadi bentuk dadu, lalu sisihkan.
2. Tumis bawang putih dan serai hingga harum, kemudian tuang air kaldu, air asam jawa, kecap ikan, gula, garam, dan saus.
3. Masak sembari diaduk sesekali hingga bumbu meresap dan kuah kaldu mendidih. Setelah itu tambahkan daun bawang dan daun ketumbar, lalu aduk sebentar dan angkat wajan dari kompor.
4. Masukkan taoge dan daun kemangi, kemudian aduk dan sajikan selagi hangat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Sup Ikan Asam Pedas ala Vietnam, Kuahnya Segar", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/08/25/081000075/resep-sup-ikan-asam-pedas-ala-vietnam-kuahnya-segar.