Walikota Pangkalpinang Lantik Pengurus Kelompok Kerja Kepala Sekolah
Walikota Pangkalpinang Lantik Pengurus Kelompok Kerja Kepala Sekolah ( Humas Kominfo Pangkalpinang)

Walikota Pangkalpinang Lantik Pengurus Kelompok Kerja Kepala Sekolah

15 September 2022 19:23 WIB

SONORABANGKA.ID - Walikota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil melantik pengurus Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) sekaligus pelepasan purnabakti pengawas dan kepala sekolah Kota Pangkalpinang, di Ruang OR Kantor Walikota Pangkalpinang, Selasa (13/9/2022).

Molen menyampaikan, guru merupakan profesi yang sangat mulia. Anak-anak guru biasanya berhasil, karena doa-doa yang baik dari banyak orang untuk para guru. Molen pun utarakan hingga kini ia selalu mengingat guru-gurunya bahkan mendoakan kebaikan guru yang pernah mendidiknya kala menempuh pendidikan Dasar, Menengah Pertama dan Menangah Atas.

“Ku sampai sekarang masih ingat ibu-ibu ku dulu, sampai sekarang mendoakan. Guru-guru ini tulang punggung pendidikan di Kota Pangkalpinang, pergaulan bebas dan narkoba membuat kita sangat was was untuk anak-anak kita, saya titip ya pak buk," kata Molen dihadapan para guru dan kepala sekolah.

Teruntuk pengawas dan kepala sekolah yang purnabakti, Molen berterima kasih atas dedikasi dan bantuan yang telah diberikan selama ini. Meski telah purnabakti, Molen harap untuk tidak saling melupakan dan terus bersinergi.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm