Ilustrasi kamar tidur dengan warna beige.(SHUTTERSTOCK/JAFARA)
Ilustrasi kamar tidur dengan warna beige.(SHUTTERSTOCK/JAFARA) ( KOMPAS.COM)

Tata Letak Kamar Tidur Feng Shui Agar Ruangan Terasa Menyegarkan

16 September 2022 17:49 WIB

Menurutnya, memperjelas niat kamar tidur sangat penting dalam feng shui. Ini untuk menciptakan skema yang mendukung kebutuhanmu.  

Posisikan tempat tidur

Fungsi utama kamar tidur adalah sebagai tempat untuk tidur. Jadi, tempat tidur adalah furnitur terpenting dalam ruangan.

Penting untuk memiliki penempatan tempat tidur berdasarkan feng shui yang baik, dan memahami mengapa headboard penting dalam kepercayaan ini.

“Kamu ingin memastikan tempat tidur berada dalam posisi memerintah. Artinya, tempatkan secara diagonal dari pintu agar kamu dapat melihat pintu tanpa harus sejajar dengannya,” terang Cho.

Jangan taruh tempat tidur sejajar dengan pintu karena ini adalah posisi peti mati, dan diyakini dapat membuatmu rentan terhadap kekuatan yang masuk melalui pintu.

Cara lain untuk menciptakan perasaan aman dalam feng shui kamar tidur adalah jangan menaruh tempat tidur di bawah jendela. Ini dapat menyebabkan tidur yang gelisah.

Hadirkan meja nakas di setiap sisi tempat tidur

Saat mendesain tata letak kamar tidur sesuai feng shui, pertimbangkan simetri. Dalam desain interior, ini dapat menciptakan rasa keseimbangan dan ketenangan.

Beberapa praktisi feng shui percaya, memiliki dua meja nakas di setiap sisi tempat tidur dapat memastikan keseimbangan energi dalam kehidupan romantismu.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm