Kiri-kanan: Joy Wahyudi, CEO of Erajaya Digital; dan Mei Zhonghua, Senior Vice President of ZTE Corporation di acara peluncuran ZTE Blade A52 dan A72 di Jakarta, Selasa (20/9/2022).
Kiri-kanan: Joy Wahyudi, CEO of Erajaya Digital; dan Mei Zhonghua, Senior Vice President of ZTE Corporation di acara peluncuran ZTE Blade A52 dan A72 di Jakarta, Selasa (20/9/2022). ( KOMPAS.com)

ZTE Resmi Luncurkan 3 HP Android Blade di Indonesia, Harga Mulai Rp 1,75 Juta

21 September 2022 07:43 WIB

SonoraBangka.ID - Vendor smartphone ZTE resmi meluncurkan tiga ponsel terbaru di Indonesia pada hari ini Selasa (20/9/2022). Tiga smartphone Android tersebut, yakni ZTE Blade V40 VitaZTE Blade A72 dan ZTE Blade A52.

Ketiga ponsel ini menandai kembalinya ZTE ke Indonesia setelah beberapa tahun yang lalu meninggalkan pasar Indonesia. ZTE masuk ke Indonesia lewat kerja sama dengan perusahaan peritel gadget Erajaya Swasembada.

CEO of Erajaya Digital Joy Wahyudi menyatakan ketiga smartphone tersebut didistribusikan melalui Erajaya Digital sebagai kelanjutan Memorandum of Understanding (MoU) kerja sama antara ZTE dan Erajaya pada Juli 2022 lalu.

"Hari ini merupakan realisasinya bahwa produknya sudah ada dan akan diluncurkan hari ini," jelas Joy dalam acara peluncuran yang digelar di kawasan Jakarta Selatan, Selasa.

Seri Blade yang masuk ke Indonesia merupakan smartphone yang masuk ke dalam kategori kelas entry-level.

Sejauh ini, ZTE memiliki empat model smartphone, mencakup Axon yang masuk ke dalam kelas flagship, RedMagic khusus untuk gaming, serta Nubia dan Blade yang ditujukan untuk pengguna yang lebih muda. 

Spesifikasi ZTE Blade V40 Vita

ZTE Blade V40 Vita menggunakan layar berukuran 6,74 inci yang mendukung resolusi HD Plus dan refresh rate 90 Hz.

Sektor kamera ZTE Blade V40 Vita menggunakan tiga buah kamera utama yang terdiri dari kamera 48 MP, kamera makro 2 MP, kamera depth 2 MP, serta kamera selfie 8 MP.

Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini ditenagai chip Unisoc T606 octa-core 1,6 GHz yang dipadu RAM 4 GB dan ruang penyimpanan 128 GB.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm