ilustrasi cinta
ilustrasi cinta ( tribunnews.com)

7 Zodiak Ini Paling Hati-hati soal Cinta

1 Oktober 2022 22:07 WIB

SONORABANGKA.ID - Simak zodiak yang paling berhati-hati soal cinta.

Virgo adalah zodiak yang paling sensitif soal cinta karena berkaitan dengan pengalamannya di masa lalu.

Zodiak Virgo sering kesulitan menghadapi perasaan ketika jatuh cinta.

Ia cenderung menghabiskan banyak waktu untuk memikirkan keputusannya.

Berkebalikan dengan Virgo, Aquarius bukan pemikir keras dan justru tidak peduli.

Selengkapnya, inilah zodiak lainnya di bawah ini, dikutip dari Thought Catalog.

1. Virgo (23 Agustus - 22 September)

Virgo, sejauh ini kamu adalah zodiak yang paling berhati-hati dengan hatimu.

Kamu sering kesulitan membuat keputusan yang berkaitan dengan kehidupan cinta.

Biasanya, hal ini terjadi karena kamu menghabiskan waktu yang tak terbatas untuk berdebat secara internal dengan diri sendiri terkait keputusanmu.

Kamu terlalu lama menenggelamkan diri dan berbicara dengan teman-temanmu selama berjam-jam.

Singkatnya, kamu sangat khawatir jika pilihanmu nantinya salah.

Kamu tidak pernah ingin mengambil risiko besar, sehingga sangat berhati-hati ketika jatuh cinta.

2. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

Aquarius hampir seburuk Virgo.

Jika Virgo terbebani oleh pemikiran yang berlebihan, maka Aquarius terbebani dengan menolak berpikir keras.

Ia sangat berhati-hati agar tidak menghadapi perubahan apapun dalam hubungan cinta.

Akibatnya, Aquarius lebih banyak diam ketika pasangannya mengajak menyelesaikan masalah.

Ia tidak ingin pusing memikirkan cinta.

Zodiak ini merasa jauh lebih nyaman untuk menyendiri.

Bahkan, Aquarius cenderung berhati-hati agar tidak membuat masalah dengan pasangannya.

3. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)

Alasan Capricorn terlalu berhati-hati tentang cinta adalah dia tidak ingin merasa rugi atau menjadi satu-satunya pihak yang berjuang.

Capricorn ingin cinta yang ia jalani dengan pasangannya memiliki aturan dan jaminan.

Ia hanya tidak ingin merasa rugi atau tertipu jika suatu hari nanti mereka bermasalah.

Namun masalahnya, tidak ada orang yang dapat mengatur cinta sesuai keinginannya.

Meski Capricorn terlalu khawatir disakiti, ia tidak ingin memaksa pasangannya.

Sehingga, beberapa Capricorn lebih suka diam dan berhati-hati ketika mendekati seseorang yang ia suka.

Capricorn lebih senang mengatakan pentingnya keseimbangan dalam memperjuangkan cinta, daripada menyebutnya aturan dalam hubungannya.

4. Pisces (19 Februari - 20 Maret)

Kewaspadaan Pisces tentang cinta sedikit berbeda dari tanda waspada lainnya.

Selain takut, Pisces terlalu pasif, paranoid dan banyak berpikir.

Namun, ia punya gagasan bahwa cinta yang orang lain berikan padanya harus pasti.

Anehnya, Pisces tidak ingin menjadi orang yang mempertaruhkan hatinya sendiri.

Pisces sering menahan perasaannya agar tidak jatuh cinta terlalu dalam, karena ia takut pada penolakan.

Sehingga, Pisces lebih suka diam dan berharap dirinya dapat menemukan orang yang mengerti dirinya.

Ia sangat berhati-hati agar tidak mengambil risiko besar yang dapat merepotkannya.

5. Taurus (20 April - 20 Mei)

Taurus adalah zodiak berhati hangat dan lembut.

Zodiak ini sangat berhati-hati tentang cinta karena sangat ketika mencintai seseorang.

Taurus punya trust issue yang besar, sehingga tak heran jika dia sangat pemilih.

Ia menginginkan rasa aman dari segala ancaman yang dapat membuatnya kecewa.

Taurus ingin perasaan cinta yang ia miliki pada orang lain mendapat balasan rasa aman.

Beberapa Taurus lebih suka menyembunyikan perasaannya dari orang lain melalui sifatnya yang hangat.

6. Scorpio (23 Oktober - 22 November)

Scorpio adalah zodiak yang sulit jatuh cinta.

Ia sangat berhati-hati dalam melindungi hati dan kehidupan pribadinya.

Sebagai seorang Scorpio, mereka sangat waspada dan tak ingin merusak hidupnya sendiri hanya karena cinta.

Tapi, setiap Scorpio tetap berjuang untuk sepenuhnya membuka diri dan berbagi hidup dengan seseorang.

Di sisi lain, ia juga masih belajar mengendalikan diri karena Scorpio sangat keras kepala.

Ia mudah menyangkal orang yang tulus padanya karena sifatnya yang sangat berhati-hati.

Maka, tidak heran jika Scorpio adalah zodiak yang sulit didekati untuk urusan cinta.

7. Libra (23 September - 22 Oktober)

Libra berada dalam kategori sedang.

Kehati-hatian Libra pada cinta tergolong seimbang.

Libra mungkin terbuka untuk orang baru dan petualangan baru yang mengasyikkan

Tapi, ia masih ragu untuk berkomitmen penuh pada satu orang, bahkan ketika ia benar-benar menyukainya.

Zodiak ini selalu khawatir tentang apa yang ia lewatkan bersama-sama orang lain yang mungkin juga dekat dengannya.

Singkatnya, Libra berhati-hati dalam cinta agar tak melukai orang lain yang jatuh cinta padanya.

Sebagian Libra yang mengalami hal ini memilih diam, bersikap normal, atau menghilang begitu saja.

Endingnya, Libra sulit menemukan seorang pun yang dapat memahaminya dengan baik, begitu juga sebaliknya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 7 Zodiak Paling Hati-hati soal Cinta: Virgo Trauma Masa Lalu, Libra Tak Ingin Lukai Orang Lain, https://www.tribunnews.com/lifestyle/2022/10/01/7-zodiak-paling-hati-hati-soal-cinta-virgo-trauma-masa-lalu-libra-tak-ingin-lukai-orang-lain?page=all.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm