Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. ( Dok Kemenhub)

Menhub Siapkan Subsidi Mobil Listrik agar Harganya Lebih Murah

7 November 2022 17:13 WIB

SonoraBangka.ID - Menteri Perhubungan (MenhubBudi Karya Sumadi mengungkap rencana pemerintah yang bakal mengucurkan subsidi untuk kendaraan listrik.

Dengan adanya subsidi tersebut, diharapkan harga jual kendaraan listrik termasuk mobil listrik bisa lebih murah dari harga yang ada di pasaran saat ini.

Hal tersebut diungkapkan Budi Karya ketika melepas sekitar 20 mobil listrik yang mengikuti kegiatan touring kendaraan listrik dari Jakarta menuju Bali, pada Senin (7/11/2022) di Silang Monas, Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, mantan Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) ini juga bilang bahwa pemerintah telah menerbitkan sejumlah regulasi.

Aturan ini dimaksudkan untuk mempercepat implementasi penggunaan kendaraan listrik di Indonesia, dengan target 2 juta kendaraan listrik beroperasi pada 2025.

“Pemerintah juga melakukan upaya agar kendaraan listrik ini mendapatkan subsidi sehingga harganya semakin ekonomis, dan akan semakin menarik minat masyarakat untuk menggunakannya," tuturnya, dikutip dari keterangan resmi pada Senin (7/11/2022).

Adapun touring kendaran listrik Jakarta-Bali kali ini diinisiasi oleh Kemenhub melalui Ditjen Perhubungan Darat. Acara ini ini dilakukan untuk mengampanyekan penggunaan kendaraan ramah lingkungan dan mengenalkan kendaraan listrik kepada masyarakat.

Ini merupakan kegiatan kali kedua, setelah sebelumnya juga menggelar touring kendaraan listrik Jakarta-Jambi pada awal 2022.

“Saya minta para peserta touring nantinya dapat menceritakan pengalamannya menggunakan kendaraan listrik. Apa manfaatnya, keuntungannya, dan bagaimana masa depannya, agar diceritakan apa adanya. Ini akan menarik minat masyarakat untuk mengenal kendaraan listrik,” serunya.

Budi Karya juga menyampaikan apresiasinya kepada sejumlah produsen otomotif, komunitas, pemerintah daerah, serta pihak terkait lainnya yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan touring ini.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm