Sekda Pangkalpinang Dilantik Sebagai Koordinator TPKAD Kota Pangkalpinang
Sekda Pangkalpinang Dilantik Sebagai Koordinator TPKAD Kota Pangkalpinang ( Humas Kominfo Pangkalpinang)

Sekda Pangkalpinang Dilantik Sebagai Koordinator TPKAD Kota Pangkalpinang

12 November 2022 21:35 WIB

SONORABANGKA.ID - Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ridwan Djamaluddin didamping Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 7 Sumatera Bagian Selatan melantik Koordinator Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Kabupaten dan Kota se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Ruang Pasir Padi Kantor Gubernur Bangka Belitung, Rabu (9/11/2022).


Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam mendapat amanah sebagai koordinator TPKAD untuk Kota Pangkalpinang. Selain itu, seluruh Sekda Kabupaten se-Bangka Belitung juga menjadi koordinator TPAKD disetiap kabupaten.


Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam menyampaikan sesuai tujuan terbentuknya TPKAD di setiap daerah, kabupaten dan kota untuk berkoordinasi bersama sama untuk mencapai akses keuangan setinggi-tingginya, karena akses keuangan ini merupakan pilar utama dalam rangka pencapaian pertumbuhan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

“Kita berharap dengan adanya tim ini dapat berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi, serta mampu mendukung program kerja pemerintah daerah," pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm