Kepala Kemenag Pangkalpinang Hadiri Pelepasan Kafilah MTQH Pangkalpinang Ikuti Kompetisi MTQH Babel
Kepala Kemenag Pangkalpinang Hadiri Pelepasan Kafilah MTQH Pangkalpinang Ikuti Kompetisi MTQH Babel ( Kemenag Pangkalpinang)

Kepala Kemenag Pangkalpinang Hadiri Pelepasan Kafilah MTQH Pangkalpinang Ikuti Kompetisi MTQH Babel

16 November 2022 07:01 WIB

SONORABANGKA.ID - Kepala Kementerian Agama Kota Pangkalpinang, H. Firmantasi, S.Ag., M.H, menghadiri acara pelepasan Kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist Nabi (MTQH) XI Kota Pangkalpinang untuk berkompetisi di tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di Toboali Kabupaten Bangka Selatan, Kafilah MTQH Kota Pangkalpinang dilepas secara resmi oleh Walikota Pangkalpinang melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah (Setda) Kota Pangkalpinang, Ahmad Subekti, di Gedung PLHUT Kantor Kementerian Agama Kota Pangkalpinang, Selasa (15/11/22).


Kepala Kementerian Agama Kota Pangkalpinang, H. Firmantasi, S.Ag., M.H, dalam sambutannya mengharapkan kafilah untuk mempersiapkan mental sebaik mungkin. Mental telah dipersiapkan dengan pembinaan serta latihan yang telah dilalui.


“Yang jelas jaga kesehatan, jangan lupa berdoa, mau bagaimanapun kesiapan kita harus berdoa, agar bisa mengikuti kompetisi MTQH Babel ini," ujarnya.


Ia menambahkan, Kafilah MTQH XI Kota Pangkalpinang mengikuti kompetisi MTQH Babel ini adalah sebagai sarana umat Muslim untuk memuliakan Al-Qur’an sebagai kitab suci ummat Muslim untuk menjunjung setinggi - tingginya.

"Mengharapkan juga kepada Kafilah MTQH kita mengikuti kompetisi MTQH Babel ini bertujuan untuk memuliakan dan menjunjung setinggi - tingginya Al-Qur’an sebagai kitab suci ummat Muslim," pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm