Ilustrasi tongkol balado.
Ilustrasi tongkol balado. ( DOK.SHUTTERSTOCK/Evy Alisha)

Sedap Dengan Bumbu Tumbuk, Berikut Cara Membuat Tongkol Balado

6 Desember 2022 15:18 WIB

SonoraBangka.id - Tongkol menjadi salah satu jenis ikan yang banyak diolah dengan aneka bumbu. Salah satunya, ikan tongkol balado yang biasa ada di warteg atau warung tegal.  Kalau kamu pencinta menu olahan ikan tongkol, kamu bisa membuatnya dengan praktis di rumah. Pada resep tongkol balado ini menggunakan bumbu tumbuk yang membuat hidangan makin sedap.  Simak resep tongkol bumbu balado dari buku "Seafood Citarasa Sumatra Barat" (2013) oleh Miftah Sanaji, bikin untuk lauk makan ikan spesial. 

Resep tongkol balado 

Bahan 

1 ekor ikan tongkol ukuran sedang 

1 sdm air jeruk nipis

5 buah cabai rawit, utuh

1/4 sdt kunyit bubuk 

1/2 sdt garam 

2 buah bawang merah, iris

1 cm lengkuas, iris tipis

1/4 sdt gula pasir Minyak goreng 

Bumbu tumbuk kasar

6 buah cabai rawit merah 

1 siung bawang putih 

8 buah cabai merah besar

1 buah tomat ukuran sedang 

1/4 sdt garam 

Cara membuat tongkol balado

1. Ikan potong melintang ukuran 1,5 cm sedangkan bagian kepala di belah dua, cuci hingga bersih. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis, garam, dan kunyit. Diamkan selama 15 menit, goreng hingga berwarna cokelat, sisihkan. 

2. Masukkan bawang merah, aduk hingga harum, masukkan bahan yang ditumbuk kasar, gula, dan lengkuas. Masukkan ikan tongkol goreng dan cabai rawit utuh, aduk hingga bumbu merata. Angkat dan sajikan. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Tongkol Balado ala Warteg, Sedap dengan Bumbu Tumbuk", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2022/12/06/090300275/resep-tongkol-balado-ala-warteg-sedap-dengan-bumbu-tumbuk.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm