( )

Prilly Latuconsina Perankan Karakter Legendaris Ratna dari Tahun 1979

14 Januari 2023 12:29 WIB

SONORABANGKA.ID -  Walau kualitas akting Prilly Latuconsina sudah terbukti, ternyata kedua orangtuanya sempat meragukannya kali ini.

Hal ini lantaran Prilly yang harus memerankan kembali karakter legendaris Ratna dari film Gita Cinta dari SMA di tahun 1979.

Karena karakter Ratna yang sangat bertolak belakang dengan karakter asli Prilly, kedua orangtuanya sempat ragu.

Apalagi sampai saat ini Prilly tidak pernah memerankan karakter perempuan yang kalem dan lembut seperti Ratna.

"Papa mama kayak (bilang), 'Ratna tuh kalem, Pril. Dia ngomongnya lembut."

"Kamu bisa nggak sih? Kamu kan bawel, suara kamu cempreng, bisa nggak sih kamu dapat peran Ratna? Jangan sampai mengecewakan mama papa ya’," kata Prilly ketika ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/1/2023).

Aktris berusia 26 tahun ini juga mengungkapkan betapa antusias kedua orangtuanya dengan proyek ini.

Pasalnya, film Gita Cinta dari SMA yang tayang di tahun 1979 merupakan salah satu film favorit kedua orangtua Prilly.

"Rasanya luar biasa sekali ya karena Gita Cinta dari SMA, ibu Yessy Gusman dan bapak Rano Karno itu idola orangtua aku."

"Mereka tuh nontonin banget Gita Cinta dari SMA, jadi nggak nyangka anaknya dipercaya untuk memerankan karakter Ratna tahun 80-an," ungkapnya.

Meski sempat diragukan, Prilly pun dipuji habis-habisan oleh orangtuanya karena sudah berhasil menghidupkan kembali karakter Ratna dengan warnanya sendiri.

Bahkan, ketika diberi kesempatan untuk menonton filmnya lebih dulu, kedua orangtua Prilly sempat meneteskan air mata.

Menurut kedua orangtua Prilly, film Gita Cinta dari SMA remake ini merupakan film terbaik yang pernah dimainkan oleh Prilly.

Hal itu tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Prilly, karena bisa membuat kedua orangtuanya bangga dan terharu.

“Sampai papaku nangis, kaget juga liat dia suka film remaja. Saya bangga karena orang tua bangga saya bisa perankan karakter Ratna yang legendaris,” ujar Prilly.

"Papa mama aku karena udah seneng sama Gita Cinta dari SMA (yang lama), jadi pas ngeliat anaknya bisa jadi Ratna (bilang) 'Ini terbagus, papa paling seneng, paling suka sama yang ini' karena mungkin ada ikatan emosional antara papa dan mama sama Gita Cinta dari SMA," tambahnya.

Sebagai informasi, film remake Gita Cinta dari SMA akan diperankan oleh Prilly Latuconsina sebagai Ratna dan Yesaya Abraham sebagai Galih.

Film garapan sutradara Monty Tiwa ini akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 9 Februari 2023 mendatang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm