ilustrasi aktivitas menghitung
ilustrasi aktivitas menghitung ( pexels.com/Mikhail Nilov)

Pertimbangkan 3 Hal Ini Sebelum Memutuskan Berutang, Jangan Buru-Buru!

15 Januari 2023 16:37 WIB

SonoraBangka.id - Tak bisa dipungkiri jika generasi zaman sekarang seringkali dihadapkan pada permasalahan keuangan.

Ya, ketika kebutuhan akan biaya hidup semakin meningkat, tanpa disadari kerap kali kebutuhan akan gaya hidup ikut meningkat.

Sayangnya, peningkatan ini tidak selalu diikuti dengan bertambahnya pendapatan. Alhasil ada celah antara pendapatan dan pemasukan.

Maka itu alhasil orang memutuskan untuk berutang. Namun, sebelum memutuskan berutang, kamu harus memerhatikan beberapa hal.

Pasalnya, Kawan Puan perlu tahu bahwa diperlukan kebijaksanaan dalam mengambil langkah untuk berutang alias memiliki utang.

Apalagi selain faktor kebutuhan di atas, sekarang ini kita juga ditunjang dengan kemudahan dalam memperoleh pinjaman.

Nah, melansir dari Nova.id, agar tak menumpuk, sebelum burutang ini hal yang perlu diketahui menurut perencanaan keuangan Finansialku Juan Mahir Muhammad, CFP. Apa saja?

1. Tentukan tujuan dalam berutang

Sebelum kamu memutuskan berutang, salah satu faktor utama yang dilakukan ialah menentukan tujuan dari utang tersebut. Semua harus jelas.

Apakah utang tersebut akan menjadi barang yang konsumtif atau produktif? Misalnya, mengambil KPR untuk membeli aset rumah.

2. Ketahui kemampuan

Setelah mengetahui tujuan, kita juga harus mengukur diri apakah utang tersebut sesuai dengan kemampuan kita di kemudian hari.

Setiap orang memiliki kemampuan yang berbeda-beda, jadi jangan hanya sekadar ikut-ikutan, hal tersebut bisa membuat kita jatuh ke dalam lobang yang dalam.

Cara paling mudah yang bisa dilakukan adalah menghitung rasio utang, jika cicilan sudah mencapai 30% - 35% dari pemasukan.

3. Tentukan dan perhatikan periode berutang

Berutang memiliki periode yang bisa kita tentukan juga, jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang.

Dengan mengetahui dan memerhatikan periot berutang tersebut, maka itu akan membantu kita untuk bisa mengatur strategi dalam melunasinya.

Jadi, memang keputusan untuk berutang tidak bisa Anda ambil dengan gegabah, ya. Sebab, solusi untuk masalah hari ini itu dapat jadi bumerang di kemudian hari. 

Artikel ini telah terbit di https://www.parapuan.co/read/532716586/jangan-gegabah-perhatikan-3-hal-ini-sebelum-memutuskan-berutang?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm