3 daun timi
1 buah bay leaf
340 gram baby potato, potong
226 gram kaldu ayam
Peterseli cincang, untuk garnish
Cara membuat sup ayam kuah kental
1. Lelehkan mentega di dalam panci besar dengan api sedang. Tambahkan wortel dan seledri. Bumbui dengan garam dan lada secukupnya.
2. Masak sambil diaduk selama lima menit hingga sayuran empuk.
3. Tambahkan bawang putih dan masak selama kira-kira 30 detik hingga harum. Tambahkan tepung dan aduk hingga merata.
4. Tambahkan ayam, timi, bay leaf, kentang, dan kaldu. Bumbui dengan garam dan lada. Didihkan dan masak selama 15 menit sampai ayam matang dan kentang empuk. Angkat dan pindahkan ayam ke mangkuk sedang. Suwir ayam dengan garpu menjadi potongan kecil, lalu masukkan kembali ke dalam panci. Taburkan peterseli cincang sebagai garnish dan sajikan selagi hangat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Sup Ayam Kuah Kental Gurih, Bisa Disantap Tanpa Nasi", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/08/150300075/resep-sup-ayam-kuah-kental-gurih-bisa-disantap-tanpa-nasi.