Busi mobil(Dicky Aditya Wijaya)
Busi mobil(Dicky Aditya Wijaya) ( KOMPAS.COM)

Pentingnya Proses Ganti Satu Set Busi Saat Mesin Mobil Pincang

27 April 2023 18:17 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Busi mobil yang sudah lemah atau mati, akan berdampak pada penurunan performa mesin. Seperti kurang tenaga atau loyo.

Kondisi tersebut menyebabkan mesin pincang, imbas pembakaran yang tak stabil karena percikan api yang tak seimbang.

Bagi pemilik mobil yang mengalami masalah mesin pincang karena busi, solusinya sudah pasti mengganti dengan yang baru. Namun agar maksimal, baiknya pergantian dilakukan secara menyeluruh, alias satu set.

Kondisi tersebut dilakukan untuk menghindari masalah lainnya yang bisa saja timbul, dan tentunya bisa membuat pemilik mobil kembali repot.

"Bila satu busi mati baiknya tak hanya diganti satu saja, tapi ganti seluruhnya. Kalau ada empat busi berarti wajib ganti keempatnya," ucap Technical Support PT NGK Busi Indonesia Diko Oktaviano, kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Diko menjelaskan, proses pergantian busi secara menyeluruh dilakukan agar tak terjadi lagi proses pembakaran yang tidak seimbang dan bikin performa mesin kembali optimal.

Karena bila cuma satu busi saja yang diganti, otomatis akan membuat busi yang tak diganti lebih lemah dalam hal menghasilkan percikan api pada ruang bakar.

Selain itu, dengan mengganti busi mobil secara satu set, dapat menghindari kerusakan yang lebih parah ke depannya yang bikin pemilik mobil justru mengeluarkan dana perbaikan lebih besar.

"Ketika satu busi mati dan diganti hanya satu, otomatis percikan paling kuat hanya dari yang baru saja. Kondisi ini menimbulkan tidak imbang pada busi lama, dan parahnya bisa berdampak sampai ke koil," kata Diko.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pentingnya Ganti Satu Set Busi Saat Mesin Mobil Pincang", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/27/094200915/pentingnya-ganti-satu-set-busi-saat-mesin-mobil-pincang.


SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm