ilustrasi buras.
ilustrasi buras. ( SHUTTERSTOCK/SUCIWIJAYA)

Dimakan Bersama Sop Konro, Berikut Ini Cara Membuat Buras Khas Bugis

2 Mei 2023 13:44 WIB

SonoraBangka.id - Buras merupakan makanan khas masyarakat Bugis, umumnya dimakan bersama coto makassar atau sop konro. Buras dibuat dengan bahan seperti beras, santan, garam, dan daun pandan untuk air rebusan.  Buras setelah diaroni kemudian dibungkus dalam daun pisang setelah itu direbus dalam air mendidih yang sudah ditambahkan daun pandan, masak selama tiga jam. Simak resep buras untuk makan sop konro, dikutip dari buku "Aneka Resep - Sajian Beras" (2016) karya Utari Ninghadiyati terbitan Penerbit Erlangga.

Resep buras

Bahan:

450 gram beras

700 ml santan

1 sendok teh garam

Daun pisang muda untuk membungkus

2 lembar daun pandan

Benang kasur

Cara membuat buras:

1. Didihkan santan dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan beras. Aduk sampai santan mengering. Sendokkan aron di aras daun pisang muda. Bungkus. Ikat dengan benang kasur.

2. Rebus sampai matang dalam air mendidih yang ditambahkan daun pandan selama tiga jam.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "2 Cara Membuat Buras untuk Makan Sop Konro", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/04/27/220400275/2-cara-membuat-buras-untuk-makan-sop-konro.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm