Ilustrasi cumi asin petai untuk menu makan siang andalan.
Ilustrasi cumi asin petai untuk menu makan siang andalan. ( DOK.SHUTTERSTOCK/Astri Photoworks)

Jangan Langsung Masukan Kulkas, Ini 4 Cara Simpan Sisa Olahan Seafood

9 Mei 2023 12:53 WIB

SonoraBangka.id - Kamu pernah memasak olahan seafood hingga tersisa karena tak habis dimakan? Jangan dulu dibuang. Olah dan simpan olahan seafood matang agar cita rasanya lezat dan kualitasnya tidak menurun. Kamu bisa simak tips simpan dari Chef untuk seafood mentah yang mudah diikuti berikut ini. 

1. Simpan dalam wadah kedap udara

Chef Hotel Santika Cirebon, Aguk Prasetiyo pada Kompas.com, Minggu (7/6/2020) menyarankan untuk menyimpan seafood yang sudah dimasak hingga matang dalam wadah bersih. Tutup wadah tersebut secara rapat saat seafood matang sudah dimasukkan kedalamnya.

2. Gunakan plastik wrap

Chef Aguk juga menyarankan untuk menggunakan plastik wrap saat menyimpan seafood matang untuk memastikan isiannya kedap udara.

3. Simpan seafood matang di chiller

Jika kamu akan memasak seafood tersebut dalam waktu satu hingga dua hari, taruh wadah berisikan seafood di dalam chiller kulkas.

4. Simpan dalam freezer

Namun, kalau kamu ingin menyimpannya dalam waktu yang lama sebaiknya simpan dalam freezer. “Bisa disimpan di chiller atau freezer. Kalau disimpan enggak terlalu lama hanya sehari dua hari gitu lebih baik di chiller supaya proses thawing (melumerkan) ketika mau dimasaknya tidak terlalu lama,” jelas Chef Aguk.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Simpan Sisa Olahan Seafood, Jangan Langsung Masukkan Kulkas", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/05/08/131700675/4-cara-simpan-sisa-olahan-seafood-jangan-langsung-masukkan-kulkas.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm