Ilustrasi kamar tidur dengan balok kayu pada plafon.(Shutterstock/Justin_Krug)
Ilustrasi kamar tidur dengan balok kayu pada plafon.(Shutterstock/Justin_Krug) ( KOMPAS.COM)

6 Cara Meletakkan Tempat Berdasarkan Feng Shui, Bikin Istirahat Tenang

11 Mei 2023 20:00 WIB

SONORABANGKA.ID - Merupakan Tempat tidur atau kasur dalam feng shui adalah perabot paling penting di rumah karena mewakili Anda.

Pasalnya, tempat tidur menjadi tempat orang banyak menghabiskan waktu mereka daripada di tempat lain. Kasur menjadi tempat untuk tidur, beristirahat, dan mengisi kembali energi yang hilang setelah seharian beraktivitas. 

Saat tidur, Anda berada dalam kondisi "Yin" yang pasif dan lebih rentan terhadap energi di sekitar Anda. Jadi, penempatan tempat tidur mempengaruhi Anda dalam kondisi sadar serta tidak sadar.

Karena itu, kalau Anda memulai sesuatu dengan feng shui, mulailah dari tempat tidur Anda. Pastikan tempat tidur berada dalam posisi feng shui terbaik.

Tapi, apabila benar-benar tidak mungkin, ada beberapa cara memperbaikinya. Dilansir dari The Spruce, Kamis (11/5/2023), berikut beberapa cara meletakkan tempat tidur menurut feng shui. 

Posisi memerintah

Dalam feng shui, kita menempatkan tempat tidur dengan menggunakan prinsip posisi memerintah. Ini adalah posisi ketika berbaring, Anda masih dapat melihat pintu kamar tidur, tapi tidak langsung sejajar dengan pintu.

Aturan praktis yang baik untuk feng shui kamar tidur adalah menempatkan tempat tidur secara diagonal dari pintu.

Namun, dapat dimengerti bahwa ada banyak kasus di mana hal ini tidak memungkinkan. Jika tidak bisa berada dalam posisi memerintah, Anda bisa memperbaiki tempat tidur  menggunakan cermin sehingga dapat melihat pantulan pintu saat berada di tempat tidur.

Tempat tidur tidak sejajar pintu

Selain posisi memerintah, ada panduan lain yang harus diperhatikan saat menempatkan tempat tidur dalam kaitannya dengan pintu-pintu di kamar tidur.

Cara meletakkan tempat tidur menurut feng shui adalah menghindari pintu yang membuka langsung ke bagian mana pun dari tempat tidur. Hindari kaki mengarah langsung ke pintu. Hal ini sering disebut sebagai "posisi peti mati".

Bila satu-satunya tempat untuk tempat tidur sejajar dengan pintu, itu bisa diperbaiki dengan menggantungkan bola kristal feng shui di tengah-tengah antara pintu dan tempat tidur. 

Kepala tempat tidur menempel pada dinding yang kokoh

Kepala tempat tidur harus duduk dengan aman di dinding yang kokoh. Ini berarti Anda ditopang dari belakang.

Hal ini mungkin tampak seperti akal sehat, tapi selalu ingat bahwa Anda menginginkan dukungan dari dinding di belakang. 

Kedua, hindari jendela di belakang kepala tempat tidur jika memungkinkan. Hal ini sangat penting jika Anda berada di lantai dasar atau memiliki masalah mata. Lebih baik memiliki dinding yang kokoh di belakang Anda.

Menempatkan tempat tidur jauh dari dinding toilet 

Selanjutnya, cara meletakkan tempat tidur menurut feng shui adalah menghindari kepala tempat tidur dengan dinding toilet.

Ini berarti Anda harus mengesampingkan meletakkan tempat tidur di dinding yang memiliki toilet di sisi lain. Anda tidak ingin memiliki toilet di sisi lain dinding dari kepala.

Jika tidak memungkinkan, tempatkan cermin di dinding di atas dan belakang tempat tidur untuk memperluas pemandangan kamar tidur di luar. Hal ini akan membuat Anda tidak perlu lagi ke toilet.    

Hindari balok, sofit, dan plafon miring di atas tempat tidur

Untuk penempatan feng shui terbaik, pastikana area di atas tempat tidur bebas dari balok, sofit, atau palfon miring. Fitur-fitur arsitektur di atas tempat tidur ini dapat menciptakan tekanan yang tidak perlu.

Jika tidak dapat dihindari, koreksi yang dapat dilakukan adalah menggantungkan kain untuk menyembunyikan fitur plafon.

Jika itu bukan balok besar atau soffit, mungkin bisa memadukannya ke dalam plafon dengan mengecatnya memakai warna yang sama. Hal ini membuat area plafon yang jatuh tidak terlalu menekan. 

Ruang terbuka di kedua sisi tempat tidur

Memberikan ruang terbukan di kedua sisi kasur juga menjadi cara meletakkan tempat tidur menurut feng shui. Untuk orang dewasa, cara terbaik adalah memiliki ruang terbuka di sisi kiri dan kanan tempat tidur setidaknya 45 sentimeter di setiap sisi.

Tidak ideal menempatkan tempat tidur dengan satu sisi menghadap ke dinding. Ruang di kedua sisi memungkinkan keseimbangan Yin dan Yang Anda serta ruang untuk setiap pasangan (atau calon pasangan).

Jika hal ini tidak memungkinkan, lakukan yang terbaik yang Anda bisa untuk memiliki ruang di sisi dinding. Anda dapat menempatkan cermin di dinding yang bersebelahan dengan tempat tidur guna memperluas pandangan dengan penuh semangat.

Untuk anak-anak, tidak masalah punya tempat tidur yang menempel di dinding karena dapat memberi mereka dukungan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Cara Meletakkan Tempat Menurut Feng Shui, Bikin Istirahat Tenang", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2023/05/11/075900976/6-cara-meletakkan-tempat-menurut-feng-shui-bikin-istirahat-tenang?page=all#page2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm