Bahan pelengkap:
7 buah kerupuk udang
7 buah lontong
Cara membuat lodeh terong hijau:
1. Langkah pertama yaitu bersihkan terlebih dahulu terung hijau yang telah disiapkan. Belah memanjang terung menjadi dua bagian. Jika sudah, bisa dipotong-potong.
2. Ambil kacang panjang yang telah anda siapkan, lalu potong-potong dengan ketebalan kurang lebih tiga sentimeter.
3. Potong-potong cabai hijau dan cabai merah besar dengan ketebalan kurang lebih satu sentimeter.
4. Memarkan lengkuas.
5. Haluskan semua bumbu halus seperti yang telah ditentukan di atas.
6. Pertama-tama, siapkan panci atau alat untuk memasak lainnya di atas kompor menyala. Masukkan santan encer beserta bumbu halus, cabai merah besar, cabai hijau besar, lengkuas, dan daun salam. Aduk merata dan masak sampai mendidih.
7. Setelah itu, masukkan melinjo yang telah disiapkan. Masak sampai melinjo benar-benar matang.
8. Masukkan santan kental. Aduk sampai merata. Masak sembari diaduk sampai mendidih.
9. Selanjutnya, tambahkan kacang panjang beserta terung hijau. Aduk merata dan masak sampai matang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Lodeh Terong Hijau, Sajikan dengan Lontong", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/06/09/190300775/resep-lodeh-terong-hijau-sajikan-dengan-lontong.