SonoraBangka.id - Jika mempunyai persediaan ikan tongkol di rumah, kamu bisa membuat tongkol suwir yang nikmat. Resep tongkol suwir kali ini dibumbui dengan lengkuas, daun jeruk, air jeruk lemon, garam, asam kandis, gula merah, bawang merah, bawang putih, cabai merah, ketumbar, dan kunyit. Tongkol suwir lengkuas dapat dijadikan stok lauk praktis di rumah, cocok dimakan dengan nasi hangat. Simak resep tongkol suwir lengkuas untuk stok lauk, dikutip dari buku "Kreasi Masakan Sehari Hari Tanpa Daging" (2010) karya Nursaadah terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep tongkol suwir lengkuas
250 gram tongkol segar, kukus, bersihkan kulitnya
1/2 sdt air jeruk lemon
1/2 sdt garam
2 lembar daun jeruk
5 cm lengkuas, parut kasar
2 buah asam kandis
1/2 sdt gula merah