ErgoFlip EcoSmart Mouse bisa memutar letak alas ibu jari dan tombol samping sehingga bisa digunakan oleh pengguna bertangan kiri maupun kanan
ErgoFlip EcoSmart Mouse bisa memutar letak alas ibu jari dan tombol samping sehingga bisa digunakan oleh pengguna bertangan kiri maupun kanan ( Targus)

Targus Rilis Mouse Wireless Ergonomis yang Ramah Pengguna Kidal

28 Juli 2023 16:14 WIB

SonoraBangka.ID - Perangkat mouse komputer di pasaran biasanya didesain untuk pengguna bertangan kanan sehingga kurang cocok untuk mereka yang kidal.

Beda halnya dengan mouse nirkabel baru dari Targus ini. Sesuai namanya, ErgoFlip EcoSmart Mouse merupakan mouse ergonomis yang bisa digunakan baik oleh pengguna right-handed maupun left-handed.

Sebab, ErgoFlip EcoSmart Mouse bisa berubah bentuk dengan mudah untuk memindahkan letak thumb rest dan tombol samping, supaya bisa dijangkau oleh ibu jari di tangan kanan atau kiri.

Caranya adalah dengan mengangkat setengah bagian atas mouse hingga terbuka. Bagian atas ini kemudian bisa diputar dan diletakkan kembali ke setengah bagian bawah sehingga ikut membalik posisi thumb rest dan tombol samping.

"Ini adalah mouse pertama yang mengakomodir ergonomi untuk penggunaan tangan kanan atau kiri," ujar Senior DIrector Product Management and Development Targus, Mike Sexton, dalam keterangan tertulis.

"Masalah lama soal menemukan mouse yang benar-benar bisa dipakai oleh semua orang pun terpecahkan," lanjut Sexton, sebagaimana dihimpun dari TechPowerUp, Jumat (28/7/2023).

Di luar thumbrest dan side buttons yang bisa diputar letaknya, bentuk fisik ErgoFlip EcoSmart Mouse simetris layaknya mouse berdesain ambidextrous.

Mouse ini turut menyediakan scroll wheel dan tombol dpi, serta dibekali sensor optis dengan resolusi mencapai 4.000 dpi. Koneksi wireless dilakukan lewat Bluetooth Low Energy.

Hingga 85 persen material ErgoFlip EcoSmart Mouse merupakan plastik daur ulang. Demikian juga dengan kemasannya yang dibuat dari bahan hasil recycling.

ErgoFlip EcoSmart Mouse dipasarkan seharga 60 dollar AS (Rp 900.000) dan sudah mulai tersedia di peritel di wilayah AS, Kanada, serta Eropa.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Targus Rilis Mouse Wireless Ergonomis yang Ramah Pengguna Kidal", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2023/07/28/16000097/targus-rilis-mouse-wireless-ergonomis-yang-ramah-pengguna-kidal.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm