Ilustrasi bakso mercon dengan isian irisan cabai rawit.
Ilustrasi bakso mercon dengan isian irisan cabai rawit. ( DOK.SHUTTERSTOCK/Octopus16)

Isi Irisan Cabe Rawit, Berikut Ini Cara Mmebuat Bakso Mercon

29 Juli 2023 13:18 WIB

SonoraBnagka.id - Bakso mercon merupakan salah satu kreasi bakso yang dihidangkan dengan cita rasa pedas atau super pedas. Umumnya, bakso mercon disajikan dengan sambal atau irisan cabai rawit.  Selain itu, pada kuahnya dibuat mengental dengan perpaduan rasa gurih dan pedas.  Pada resep bakso mercon simple ini menggunakan isian sambal dari cabai rawit, garam, dan gula. Kamu bisa gunakan irisan cabai rawit di tengah sebagai isiannya agar lebih mudah. Dalam buku "120 Resep Hitz di Instagram- Resep Favorit Keluarga ala Bunda Nina" (2019) oleh Bunda Nina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk 350-400 gram bakso.

Resep bakso mercon

Bahan

500 gram daging sapi tanpa lemak, giling

125 gram tepung kanji atau tapioka

1 butir putih telur

1 sdm bawang merah goreng

1 sdm bawang putih goreng

2 sdt garam

1/2 sdt merica bubuk

1/2 sdt gula pasir

150 gram es batu

Bahan sambal

20 buah cabai rawit

1 sdt garam

1/2 sdt gula pasir

Cara membuat bakso mercon

1. Campurkan semua bahan dan giling menggunakan food processor. Rebus air, bentuk bulat adonan dan masukkan ke dalam air.

2. Bentuk bakso mercon, olesi tangan dengan minyak goreng. Ambil adonan bakso dan pipihkan, beri irisan cabai rawit. Bentuk bulat.

3. Masak dengan api kecil hingga bakso mengapung.

4. Sambal: Rebus cabai rawit, angkat, dan tiriskan. Haluskan dengan garam dan gula.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Bakso Mercon Simple, Isi Irisan Cabai Rawit Melimpah", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/07/29/101100875/resep-bakso-mercon-simple-isi-irisan-cabai-rawit-melimpah.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm