Bola-bola daging atau bakso panggang dengan siraman saus tomat.
Bola-bola daging atau bakso panggang dengan siraman saus tomat. ( SHUTTERSTOCK/NELEA33)

Pakai Saus Tomat, Berikut Cara Membuat Bakso Daging Keju Panggang

23 Agustus 2023 16:49 WIB

Cara membuat bakso daging keju panggang

1. Ambil 60 gram roti, potong pinggirannya yang keras. Cincang halus. Masukkan ke dalam mangkuk, tuang susu.

2. Parut kasar separuh bawang bombai. Cincang halus sisa bawang bombai dan sisihkan.

3. Campur bawang bombai halus, daging cincang, feta, pasta tomat, telur, cabai bubuk, dua siung bawang putih, dan dua sendok teh oregano ke dalam adonan roti. Bumbui, lalu aduk rata hingga tercampur. Bentuk adonan menjadi bola-bola.

4. Panaskan satu sendok makan minyak dalam wajan besar tahan panas dengan api sedang-besar. Masak bakso selama enam menit atau sampai kecoklatan semua sisinya. Pindahkan ke piring.

5. Panaskan 1 1/2 sendok makan minyak dalam wajan dengan api sedang. Tumis bawang bombai cincang selama satu menit. Tambahkan terong. Masak sambil diaduk selama lima menit atau sampai terong lunak.

6. Tambahkan pure tomat, cuka, dan gula. Kurangi panas menjadi rendah dan biarkan mendidih, tutup wajan, masak selama lima menit. Bumbui dengan garam dan lada.

7. Tambahkan bakso dan masak selama delapan sampai 10 menit atau hingga bakso matang.

8. Roti bawang putih: panaskan oven sampai suhu tinggi. Potong sisa roti menjadi berukuran empat sentimeter. Campurkan roti, sisa minyak dan bawang putih dalam mangkuk. Bumbui dengan garam dan lada. Tuang ke dalam loyang.

9. Panggang selama tiga menit atau sampai berwarna keemasan dan garing. Aduk saat tengah memasak. Angkat.

10. Letakkan bakso keju ke dalam loyang, beri keju parut dan sisa oregano. Panggang selama dua hingga tiga menit atau sampai keju meleleh. Sajikan bersama roti bawang putih dan selada.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Bakso Daging Keju Panggang Teflon, Pakai Saus Tomat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/08/22/144707375/resep-bakso-daging-keju-panggang-teflon-pakai-saus-tomat?page=all#page2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm