Ilustrasi bakso goreng.
Ilustrasi bakso goreng. ( DOK.SHUTTERSTOCK/ARIS SETYA)

Bulat Sempurna dan Renyah, Berikut 7 Tips Membuat Bakso Goreng

2 September 2023 15:42 WIB

SonoraBangka.id - Selain bakso kuah, bakso goreng juga menjadi favorit keluarga untuk dijadikan camilan. Bakso goreng hangat yang renyah cocok dimakan bersama saus sambal atau cabai rawit, bisa untuk teman minum kopi maupun teh. Cara membuat bakso goreng cukup mudah, dapat kamu coba di rumah, agar hasilnya kenyal dan renyah kuncinya ada pada air es.

Simak tips membuat bakso goreng bulat sempurna dan renyah, dikutip dari majalah "Saji / ED 475 2020" (2020) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. Baca juga: 5 Tips Membuat Dendeng Balado yang Tidak Alot 5 Tips Membuat Hiasan Daun untuk Tumpeng, Jangan Jemur Daun 8 Tips Membuat Bolu Berlapis Antigagal

1. Membuat minyak ayam

Minyak ayam dibuat dari kulit ayam yang dicincang halus lalu digoreng di dalam sedikit minyak sampai minyak larut dan kulit ayam menjadi kering dan renyah.

2. Menghaluskan kulit ayam

Kulit ayam perlu ditambahkan ke dalam adonan bakso goreng agar hasilnya bakso menjadi berlubang-lubang seusai digoreng. Wajib diketahui, kulit ayam ini tidak bisa diblender, sehingga harus dicincang halus sebelum dicampurkan ke dalam bahan lain.

3. Tekstur cincangan kulit ayam

Kulit ayam yang dicincang harus cukup halus. Tujuannya, agar ketika adonan digoreng bisa mudah larut dan membuat bakso berlubang di dalamnya.

4. Harus ditambahkan air es

Bukan hanya bahan daging yang harus dingin ketika ditambahkan ke dalam adonan bakso, air yang digunakan pun harus air es. Tujuannya, agar hasil bakso juga menjadi kenyal teksturnya seusai digoreng.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm