Ilustrasi tumis kacang panjang tempe untuk hidangan praktis di siang hari.
Ilustrasi tumis kacang panjang tempe untuk hidangan praktis di siang hari. ( DOK.SHUTTERSTOCK/aniestia n)

Masak Cepat untuk Makan Siang,Berikut Resep Tumis Kacang Panjang Tempe

3 September 2023 14:15 WIB

SonoraBangka.id - Penggunaan bumbu untuk bahan tumisan menggunakan irisan sehingga terasa praktis dan cepat dalam memasaknya. Kamu bisa tambahkan dengan teri nasi dan jagung putren agar lebih nikmat. Dalam buku "Seri Kuliner Nusantara: Tumisan" (2016) oleh Tabularasa terbitan Erlangga, bikin untuk 5 porsi makan.

Resep tumis kacang panjang tempe

Bahan

6 utas kacang panjang, potong sekitar 3 cm

10 buah jagung putren, belah 2

100 gram tempe, potong dadu, goreng

Minyak goreng secukupnya

5 butir bawang merah, iris tipis

3 siung bawang putih, iris tipis

4 buah cabai merah, iris serong

2 lembar daun salam

2 cm lengkuas, memarkan

2 sdm kecap manis

1/2 sdt garam

1/4 sdt merica bubuk

50 ml air T

eri nasi secukupnya

Cara membuat tumis kacang panjang tempe

1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah, bawang putih, cabai, daun salam, dan lengkuas hingga harum.

2. Masukkan kacang panjang, jagung putren, tempe goreng. Aduk hingga semua bumbu tercampur. Masak hingga sayuran layu.

3. Masukkan kecap, garam, merica, dan air. Masak dengan api sedang. Kalau air sudah menyusut, angkat dan tata di wadah saji.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Tumis Kacang Panjang Tempe, Masak Cepat untuk Makan Siang", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/09/03/070700275/resep-tumis-kacang-panjang-tempe-masak-cepat-untuk-makan-siang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm