Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang Mie Go saat meninjau langsung proses pembangunan masjid Agung Kubah Timah, Jumat (1/9/2023) sore.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang Mie Go saat meninjau langsung proses pembangunan masjid Agung Kubah Timah, Jumat (1/9/2023) sore. ( Dok/Iwan Prokopim Pgk )

Di Sisa Masa Jabatan Wali Kota Molen, Ini Progres Masjid Agung Kubah Timah Pangkalpinang

4 September 2023 16:39 WIB

Sebelumnya, pengerjaan Masjid Agung Kubah Timah ditargetkan selesai 06 Oktober 2023.

Tapi Agus memprediksi pembangunan paling lama selesai awal November.

"Kemungkinan besarnya memang akan ada perpanjangan, target akhir itu November awal sudah diresmikan. Karena memang ada beberapa pengerjaan yang harus detail disana seperti Plafon tadi, ada ornamen-ornamen disana tidak bisa dikerjakan dengan orang banyak tapi harus detail sekali," pungkasnya.

Sementara itu,  Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil atau Molen tetap optimis pembangunan masjid Agung kubah Timah tetap selesai tepat waktu.

Diakui Molen, ada pengerjaan yang sangat detai dan rumit sehingga memakan waktu pengerjaan.

"Kita berupaya tetap on schedule (sesuai jadwal-red) sehingga bisa kita resmikan ditarget yang telah kita rencanakan. Paling lama awal November target kita resmikan," ujar Molen kepada awak media, Senin (4/9/2023) usai rapat Paripurna Kesatu Masa Persidangan Pertama Tahun 2023 DPRD Kota Pangkalpinang.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang Mie Go saat meninjau langsung proses pembangunan masjid Agung Kubah Timah, Jumat (1/9/2023) sore.
Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil atau Molen (Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah)

Molen menyebut, selebihnya proses pembangunan sebetulnya sudah selesai.

Halaman depan juga akan dipasamg batu granit yang cukup mudah pengerjaannya.

"Yang agak ribet itu interior dalamnya, tapi mudah-mudahan selesai, taget kita tetap on teh track. Bismillah kita tetap optimis bisa diresmikan November ini," terangnya.

Diakui Molen, pembangunan selanjutnya akan dilanjutkan pada tahun berikutnya.

"Ada dua kubah lagi yang pembangunannya belum, terus jembatan skywalk atau jembatan layang juga belum, nanti pembangunan finishnya akan kita bangun bertahap yang penting intinya sudah selesai," tutur Molen.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Progres Masjid Agung Kubah Timah Pangkalpinang Jelang Berakhirnya Masa Jabatan Wali Kota Molen, https://bangka.tribunnews.com/2023/09/04/progres-masjid-agung-kubah-timah-pangkalpinang-jelang-berakhirnya-masa-jabatan-wali-kota-molen?page=all.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm