Ilustrasi membeli mobil baru.
Ilustrasi membeli mobil baru. ( Shutterstock/feelartfeelant)

Blind Spot Monitor hingga Kamera 360, Ini 4 Fitur Sensor Mobil Makin Ramah Perempuan

10 September 2023 15:46 WIB

SonoraBangka.id - Belajar dari kasus balita terlindas Pajero di Makassar saat bermain di luar rumah, kita harus lebih mengutamakan keselamatan berkendara.

Balita nahas ini berada di titik blind spot ketika terlindas.

Selain perlu mengenali titik blind spot, kita juga bisa menggunakan beberapa fitur keamanan mobil berikut.

Lebih ramah untuk pengendara perempuan, berikut beberapa fitur yang bisa digunakan sebagai fitur kemanan dan keselamatan mobil.

1. Blind Spot Monitor

Fitur ini merupakan sensor yang biasanya dipasang di area bumper belakang atau kaca spion bagian bawah.

Sensor ini akan mengidentifikasi objek di sekitar kendaraan.

Jika ada objek yang tertangkap maka sensor akan mengirim sinyal dan memberikan tanda peringatan berupa getaran, bunyi, atau rekaman kamera tergantung pada tipe sensor yang digunakan.

2. Kamera 360

Melansir dari GridOto, kamera 360 ini bisa membuat kita melihat secara keseluruhan bagian di sekeliling mobil.

Dari area depan, belakang, hingga samping. 

Kamera 360 ini adalah sistem yang dipasang di beberapa titik mobil lalu tersambung pada software pada sistem infotainment yang menyambungkan rekaman kamera tersebut dari arah depan, samping, dan belakang.

Pada beberapa jenis mobil, kamera 360 bahkan dibuat secara panoramik ata 3 dimensi yang semakin memudahkan pengemudi berkendara.

3. Kamera Pengawas

Kamera pengawas atau dashboard juga bisa jadi salah satu fitur keamanan saat berkendara.

Sebab, dashcam bisa menjadi bukti rekaman jika terjadi kecelakaan lalu lintas.

"Saat kita sedang berkendara, dashcam tersebut dapat menjadi saksi. Jadi kalau ada kejadian yang dapat diproses hukum, kita punya bukti yang sebenarnya terjadi," ujar Jusri Pulubuhu, Founder dan Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting dilansir dari GridOto.

4. Electromagnetic Parking Sensor

Sensor elektromagnetik ini adalah teknologi parking sensor dalam mobil.

Biasanya menggunakan gelombang elektromagnetik untuk mendeteksi objek yang berpotensi menyentuh bodi mobil karena jaraknya terlalu dekat.

Saat transimi berpindah ke R, maka sensor parkirnya akan aktif secara otomatis. 

Nah, semoga info ini bermanfaat!

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053887925/4-fitur-sensor-mobil-makin-ramah-perempuan-blind-spot-monitor-hingga-kamera-360?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm