SonoraBangka.id - Tidur adalah salah satu elemen penting untuk menunjang kesehatan mental dan fisik anak.
Semua manusia membutuhkan waktu untuk beristirahat dan tidur.
Dengan tidur, tubuh dan otak kita dapat memperbaiki diri dan menjalankan fungsi pentingnya untuk membantu kita tetap sehat.
Tidur sama pentingnya dengan kebutuhan makan dan minum, teman-teman. Oleh karena itu, kita bisa mengalami masalah kesehatan ketika kurang tidur.
Ada banyak hal yang terjadi ketika kita tertidur, seperti misalnya otak menyimpan informasi baru, sel saraf saling berkomunikasi, tubuh memperbaiki sel, dan terjadi pemulihan energi.
Faktanya, hormon pertumbuhan lebih banyak diproduksi ketika malam hari, khususnya saat tubuh sedang beristirahat.
Nah, supaya hormon ini bisa melakukan fungsinya, kita harus mempunyai pola tidur yang sehat dan sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Lantas, berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh manusia untuk tidur? Yuk, cari tahu!
Kebutuhan Tidur Manusia
Bersumber dari Healthline, lama waktu tidur yang dibutuhkan manusia dibedakan berdasarkan usianya. Perhatikan rincian berikut ini.
1. Bayi baru lahir hingga 3 bulan: 14-17 jam.
2. Usia 4 sampai 12 bulan: 12-16 jam, termasuk tidur siang.
3. Usia 1 sampai 2 tahun: 11-14 jam, termasuk tidur siang.
4. Usia 3 sampai 5 tahun: 10-13 jam, termasuk tidur siang.
5. Usia 6 sampai 12 tahun: 9-12 jam.
6. Usia 13 sampai 18 tahun: 8-10 jam.
7. Usia 18 sampai 60 tahun: 7 jam atau lebih.
8. Usia 61 sampai 64 tahun: 7-9 jam.
9. Usia 65 tahun ke atas: 7-8 jam.
Mengapa Kebutuhan Tidur Berubah?
Dari data di atas, muncul pertanyaan, kira-kira kenapa waktu kebutuhan tidur kita berubah seiring bertambahnya usia?
Seperti yang sudah disebutkan di atas, tidur dapat mendukung proses perkembangan otak manusia.
Faktanya, ketika manusia memasuki usia 3 tahun, maka otaknya akan semakin besar menjadi sekitar 80% dari ukuran otak dewasa.
Pada usia anak-anak inilah, otak sedang berkembang menjadi lebih tajam, sehingga banyak hal yang bisa kita pelajari dengan mudah ketika masa ini.
Pada saat otak sedang berkembang, tentu kita perlu mendukung otak dengan cara memberinya nutrisi.
Ketika tidur, kelenjar di otak kita memproduksi hormon pertumbuhan. Hormon ini dihasilkan secara alami oleh kelenjar pituitari dan hipofisis di otak.
Dengan peran yang sangat penting, otak manusia akan selalu aktif baik ketika kita sedang beraktivitas maupun saat tidur.
Perlu diketahui, di dalam otak manusia, terdapat sekitar 100.000.000.000 atau 100 miliar neuron, yang mampu menggerakkan informasi di sinyal saraf dengan kecepatan 400 kilometer per jam!
Artikel ini telah terbit di https://bobo.grid.id/read/083884751/berapa-lama-durasi-waktu-tidur-yang-dibutuhkan-manusia-ini-rinciannya?page=all