Ilustrasi, daftar libur hari nasional dan cuti bersama 2023.
Ilustrasi, daftar libur hari nasional dan cuti bersama 2023. ( Istimewa)

Pemerintah Telah Mengumumkan Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024

13 September 2023 14:39 WIB

SonoraBangka.id - Diketahui, Pemerintah telah mengumumkan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2024.

Hari libur nasional dan cuti bersama ini diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri.

Menteri yang menandatangani SKB tersebut antara lain Wakil Menteri Agama, Saiful Rahmat Dasuki yang mewakili Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas.

Pengumuman Hari libur nasional dan cuti bersama disampaikan Menko PMK, Muhadjir Effendy pada Selasa (12/9/2023),

“Pemerintah telah menyepakati dan menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2024. Kesepakatan tersebut tertuang dalam kesepakatan bersama,” kata Muhadjir dalam konferensi pers di Kantor Kemenko PMK dikutip dari YouTube Kompas TV.

Muhadjir Effendy mengatakan hari libur nasional dan cuti bersama pada tahun 2024 terdiri dari 27 hari.

Dengan rincian yakni, libur nasional berjumlah 17 hari dan cuti bersama 10 hari.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul BREAKING NEWS: Pemerintah Umumkan Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, https://bangka.tribunnews.com/2023/09/12/breaking-news-pemerintah-umumkan-libur-nasional-dan-cuti-bersama-2024?utm_source=newsbreaking&utm_medium=referral.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm