Ilustrasi sambal ijo khas Padang.
Ilustrasi sambal ijo khas Padang. ( SHUTTERSTOCK/AMALLIA EKA)

Cocolan Aneka Ikan dan Ayam Goreng, Berikut 9 Resep Sambal Ijo

16 September 2023 19:28 WIB

SonoraBangka.id -  Sambal ijo merupakan salah satu jenis sambal khas Nusantara yang punya cita rasa pedas dan dominasi warna hijau menggugah selera. Ada penggunaan berbagai jenis rempah yang khas bikin aromanya semakin lezat. Kompas.com mengumpulkan sederet cara bikin sambal ijo enak, ulek merata semua bahan agar lebih terasa.

1. Resep sambal ijo spesial

Kalau kamu punya cabai hijau di rumah, coba masak menjadi sambal ijo ulek spesial. Sebelumnya, kukus dulu cabai hijau agar tidak langu. 

2. Resep baby cumi sambal ijo

Baby cumi yang mana ukurannya kecil bikin mudah saat mengirisnya. Tambahkan ke dalam ulekkan sambal. Sebelumnya, masak dulu sambal ijo agak kering biar hasilnya tahan lama. 

3. Resep sambal ijo padang enak

Ada enam bahan membuat sambal ijo seperti cabai, bawang, tomat, jeruk nipis, dan minyak kelapa. Cincang kasar kemudian tumis hingga matang merata. 

4. Resep ayam popcorn sambal ijo

Selain dihidangkan sebagai sambal cocol, kamu bisa mencampurkan semua sambal ijo dengan potongan ayam popcorn yang gurih.

5. Resep sambal ijo ala warung padang

Biasanya sambal ijo dihidangkan dengan rendang atau sayur nangka khas rumah makan Padang. Kamu bisa ikuti resepnya untuk menghadirkan menu resto padang di rumah. 

6. Resep lado muda khas Padang

Lado muda merupakan salah satu pilihan sambal pelengkap yang ada di rumah makan Padang. Sambal ijo padang yang satu ini tidak terasa pedas tetapi nikmat dihidangkan dengan aneka lauk pauk. 

7. Resep cumi asin sambal ijo padang

Cumi asin nikmat dimasak dengan sambal. Selain sambal bawang, cumi asin juga cocok dimasak dengan sambal ijo khas Padang. Ukurannya yang kecil cocok untuk lauk makan nasi putih hangat.

8. Resep teri sambal ijo padang

Teri jengki bisa kamu tambahkan ke dalam sambal ijo padang. Masak dengan kukusan cabai hijau, bawang merah, air jeruk nipis, dan garam.

9. Resep sambal ijo ayam geprek

Cara membuat sambal hijau untuk ayam penyet terbilang sederhana, kamu hanya butuh tiga bahan utama. Kuncinya ada pada penggunaan bawang putih lebih banyak ketimbang membuat sambal penyet merah, berikut resepnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "9 Resep Sambal Ijo, Cocolan Aneka Ikan dan Ayam Goreng", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/09/14/111700575/9-resep-sambal-ijo-cocolan-aneka-ikan-dan-ayam-goreng.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm