SonoraBangka.id - Ceviche terbuat dari irisan ikan mentah yang dibumbui dengan air jeruk nipis dan dinikmati bersama irisan tomat, cabai, dan daun ketumbar. Cara mengolah ceviche mirip dengan rujak ikan, olahan ikan filet mentah dipadukan dengan irisan buah seperti makanan bikinan Wayan Kresna, tamu koki pada MasterChef Indonesia musim 11 episode Minggu (24/9/2023). Penasaran cara bikin ceviche? Simak resep dari BBC Good Food berikut.
Resep ceviche
Bahan ceviche
500 gram daging ikan putih padat, filet, iris tipis
250 ml air perasan jeruk nipis
1 buah bombai merah, iris cincin
Buah zaitun hijau segenggam, iris
2-3 cabai hijau, cincang
2-3 tomat, buang bijinya, potong 2 cm
Daun ketumbar secukupnya, cincang kasar
2 sdm minyak zaitun extra virgin
Sejumput gula
Keripik tortila untuk penyajian
Cara membuat ceviche
1. Siapkan mangkuk besar, masukkan ikan, air jeruk nipis, dan bawang bombai. Pastikan ikan terendam sepenuhnya dengan air jeruk nipis. Tutup dengan plastic wrap, simpan di dalam kulkas selama satu jam 30 menit.
2. Ambil ikan di dalam kulkas. Ambil ikan dan bawang bombai dari rendaman air jeruk nipis. Buang air jeruk nipis. Letakkan ikan dan bawang bombai di mangkuk.
3. Masukkan buah zaitun, cabai, tomat, daun ketumbar, dan minyak zaitun. Aduk perlahan. Bumbui dengan garam dan gula.
4. Kamu bisa membuat ceviche beberapa jam sebelumnya lalu simpan di kulkas sebelum disajikan. Santap ceviche dengan keripik tortila.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Ceviche, Rujak Ikan Khas Meksiko", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/09/25/193930775/resep-ceviche-rujak-ikan-khas-meksiko.