Selain hijau zamrud, warna keberuntungan tahun 2024 lainnya yaitu kuning emas. Warna ini melambangkan optimisme dan kemakmuran.
Warna kuning emas bisa melengkapi warna zamrud yang dapat menarik kekayaan dan meningkatkan energi positif secara keseluruhan di tahun 2024.
Warna merah
Merah menjadi warna keberuntungan dalam budaya Tiongkok. Warna ini dipercaya bisa meningkatkan motivasi dan antusiasme.
Maka dari itu, warna merah bisa menjadi pilihan yang tepat untuk meningkatkan profesionalitas di tahun ini.
Cara menerapkan warna keberuntungan di rumah
Saat masuk tahun 2024, warna mempunyai arti khusus untuk mewujudkan kemakmuran. Dalam feng shui, pemilihan warna bisa berdampak langsung pada kesejahteraan finansial.
Bahkan, warna juga bisa membawa pengaruh besar terhadap emosi, perilaku, dan keputusan keuangan. Untuk memanfaatkan potensi warna keberuntungan tahun 2024, berikut cara penerapannya.
Anda bisa menggabungkan warna hijau zamrud, kuning emas, dan merah pada lemari pakaian. Penerapan warna ini dinilai bisa meningkatkan kepercayaan diri dan memperbesar peluang finansial.
Ruang tamu atau ruangan lain bisa di dekorasi dengan warna-warna keberuntungan. Warna tersebut bisa dihadirkan pada bantal, seni dinding, atau peralatan lainnya. perpaduan warna di ruang tamu bisa menciptakan kesejahteraan.
Sementara itu, pada kamar tidur warna keberuntungan bisa dihadirkan pada seprai atau gorden. Warna keberuntungan dipercaya bisa meningkatkan kualitas tidur dan keharmonisan.
Warna keberuntungan juga bisa digunakan untuk mendekorasi kamar mandi. Warna tersebut bisa diaplikasikan pada handuk dan tirai shower yang bisa menciptakan suasana seperti spa, meningkatkan relaksasi, dan kesejahteraan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Warna Keberuntungan Tahun 2024 Menurut Feng Shui dan Cara Penerapannya", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/homey/read/2023/10/21/131500176/warna-keberuntungan-tahun-2024-menurut-feng-shui-dan-cara-penerapannya.